Lapas Kelas I Palembang Tampung Curhatan Warga Binaan Lewat “Ngopi”

oleh
oleh -

PALEMBANG – Kabid Pembinaan dan Jajaran Melaksanakan Kegiatan NGOPI (Ngobrol Layanan Pembinaan) dengan Warga Binaan Lapas Kelas I Palembang.

Kegiatan tersebut dilaksanakan Pendopo Lapas Kelas I Palembang.

Kegiatan di pimpin langsung oleh Kabid Pembinaan Jonson Manurung dengan Seluruh Jajaran Pembinaan Lapas Kelas I Palembang.

Dalam kesempatan tersebut, Kabid Pembinaan Jonson Manurung mengatakan bahwa Kegiatan ini bertujuan sebagai bentuk Solusi konkrit Bidang pembinaan dengan jemput bola menyentuh langsung Permasalahan Warga Binaan Pemasyarakatan khususnya dalam Proses Integrasi dan seluruh program pembinaan.

Baca Juga  TPI Itjen Kemenkumham RI Apresiasi Inovasi Lapas Pemuda Tangerang Dalam Pembangunan ZI

Antusiasme Warga Binaan sangat tinggi dengan adanya Kegiatan NGOPI , ini adalah wujud Keterbukaan Pelayanan Publik (Warga Binaan) di Lapas Kelas I Palembang.

Warga Binaan pemasyarakatan yang menyuarakan permasalahannya dilakukan Tindak lanjut tentang masalah tersebut kepada bidang dan seksi terkait setelah acara NGOPI selesai.