Warga Cintamekar Antusias Bantu Tni Buka Jalan

oleh
oleh -

MAJALAHTERAS.COM – Warga Desa Cintamekar Kecamatan Serangpanjang, Kabupaten Subang, dilaporkan sangat antusias membantu TNI dalam mewujudkan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-108 Kodim 0605/Subang, khususnya dalam pembukaan jalan.

“Sejak dimulainya TMMD, warga bahkan sudah terlihat antusias untuk turut serta membantu TNI,” kata Komandan Satgas (Dansatgas) TMMD Kodim 0605/Subang, Letkol Arh Edi Maryono, terkait peran masyarakat dalam mewujudkan program TMMD ke-108 Kodim 0605/Subang.

Baca Juga  MOVE ON YSH, ANGKAT PEREMPUAN DAN KORONA

Letkol Arh Edi Maryono pun mencontohkan antusiasme warga dalam membantu setiap kegiatan TNI dalam mewujudkan keberhasilan program TMMD ke 108 Kodim 0605/Subang, seperti pada pembukaan jalan baru penghubung Kecamatan Serangpanjang dan Kecamatan Kalijati.

“Dalam pembukaan jalan ada sekitar 48 orang warga yang turun membantu TNI ,“imbuhn Komandan Satgas (Dansatgas) TMMD Kodim 0605/Subang.

Baca Juga  Perumdan Pandeglang Salurkan Bantuan Air Bersih ke Pelanggan

Letkol Arh Edi Maryono menambahkan antusiasme warga dalam pembukaan jalan penghubung tersebut, karena warga kedua desa sangat menaruh harapan besar dengan di bukanya jalan ini.

“ Suatu saat nanti bukan jalan ini dapat mendongkarak taraf perekonomian masyarakat sekitar dan mempermudah pembangun infrastruktur lain nya,” tutupnya.(**)