PURWAKARTA – Pemerintah Daerah Kabupaten Purwakarta memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Agung Baing Yusuf. Jumat(06/10).
Penjabat Bupati Purwakarta, Benni Irwan menyampaikan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan momentum yang sangat special dan bersejarah bagi kita umat Islam. “Dengan spirit Nabi Muhammad SAW mari kita teladani ahklak Rasulullah SAW dalam mewujudkan Islam yang rahmatan lil alamin, perjuangan Rosululloh SAW dalam menyebarkan agama Islam dilakukan dengan strategi dakwah yang menyejukkan, di samping itu Rasulullah SAW merupakan model kepemimpinan yang ideal sehingga dapat di terima oleh seluruh masyarakat dari berbagi ras, etnis dan agama,” terang Benni Irwan.
Benni juga menyampaikan, perjalanan hidup Rasullah SAW dalam perjuangan menyebarkan Islam serta memimpin ummat memegang teguh 4 sifat mulia yang harus diteladani yaitu shiddiq (Jujur), amanah (dapat dipercaya), tabligh (menyampaikan) dan fathonah (cerdas).
“Empat sifat utama tersebut saya pikir wajib kita memilikinya, karena pada dasarnya kita adalah pemimpin setidak tidaknya pemimpin untuk diri kita sendiri, dan juga untuk keluarga kita sendiri. Kita harus terbiasa jujur dengan diri, keluarga apalagi kalo kami di pemerintahan dengan masyarakat,” ujar Benni.
“Mudah mudahan dengan Maulid Nabi Muhammad SAW Ini kita bisa tercermin untuk hari-hari kedepannya dalam setiap tarikan napas kita,setiap langkah kita,setiap tugas yang kita lakukan bersama-sama dalam kehidupan sehari-hari,” tambah Benni.
Selain itu kegiatan ini merupakan salah satu bentuk upaya dari Pemerintah Daerah Kabupaten Purwakarta untuk menguatkan pondasi keagamaan dan memperkuat tali Silaturahmi.
“Mudah-mudahan kita semua termasuk orang -orang yang dimuliakan Allah SWT, dan sebagai umat Rasulullah SAW hingga yaumil akhiir,” pungkasnya. (YADI)