Lapas Cikarang Laksanakan Upacara Peringatan Hari Ibu Ke-95 Tahun 2023

oleh
oleh -

CIKARANG – Lapas Kelas IIA Cikarang melaksanakan upacara peringatan Hari Ibu ke-95 Tahun 2023.

Bertempat di Lapangan upacara Lapas, Kegiatan diikuti oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Cikarang, Pejabat Struktural Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Cikarang, Pegawai Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Cikarang serta Warga Binaan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Cikarang.

Dalam kesempatan tersebut,  Kepala Urusan Umum bertindak sebagai Inspektur Upacara.

Baca Juga  Pemrov DKI Jakarta Mulai Melakukan Pendataan Anak Yatim Piatu Korban Covid-19

Upacara Bendera Peringatan Hari Ibu  ke-95 Tahun 2023 di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Cikarang dirangkaikan dengan Pembacaan Teks Pancasila, Pembacaan Teks Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan Sejarah Singkat Hari Ibu.

Kegiatan ini diharapkan dapat mendorong kaum Perempuan untuk terus berkarya, mampu menjadi sosok yang mandiri, kreatif, inovatif, percaya diri dan meningkatkan kualitas dan kapabilitas dirinya.

Baca Juga  Ini Daftar Stasiun Televisi di Indonesia Beserta Nama Pemiliknya!

Hari Ibu merupakan salah satu perayaan nasional yang diperingati setiap tanggal 22 Desember di Indonesia. Tahun 2023 ini merupakan peringatan Hari Ibu yang ke-95.

Peringatan Hari Ibu di Indonesia tidak sekadar dimaknai sebagai perayaan mother’s day secara umum. Lebih dari itu, perayaan Hari Ibu dapat dimaknai sebagai momen penting bagi penghargaan dan penghormatan terhadap seluruh perempuan atas peran, dedikasi, serta kontribusinya bagi keluarga, masyarakat, bangsa, dan negara.

Baca Juga  Unik! Lapas Cikarang Gelar Sidang TPP Online Bernama 'Si Tampol'

Pada perayaan Hari Ibu 2023, KemenPPA mengusung tema “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju”. Tema ini diusung sebagai panggilan untuk mengapresiasi kontribusi para perempuan Indonesia untuk kemajuan bangsa dalam berbagai aspek kehidupan.