Waspada Covid-19, Kodim 0506 Tangerang Gelar Rapid Tes

oleh
oleh -

Majalahteras.com – Sebanyak 200 orang dari 10 kelurahan se-Kecamatan Cipondoh melakukan protocol kesehatan rapis tes covid-19 dan pemberian vitamin secara gratis. Kegiatan ini digelar oleh Kodim 0506 Tangerang, bekerjasama dengan Puskesmas Kecamatan Cipondoh, tepat pukul 08.00 WIB di Aula Kecamatan, Jl. KH. Hasyim As’ari RT.01/RW.01 Kelurahan Cipondoh, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang. Rabu (20/5/2020)

Selain itu, bantuan social sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat di tengah wabah covid-19 berupa paket sembako.

Kegiatan ini dihadiri oleh Dandim 0506 Tangerang Kolonel INF Wisnu Kurniawan, S.Sos, Camat Cipondoh R.Rizal Ridolloh, S.Sos, M.si, Kapolsek Cipondoh Kompol Jimmy M, Kapus Kota Tangerang Dr. Lisa, MKM,  Kapus Cipondoh Dr. Hj Rizki Adiarti, MKM, Kapus Ketapang Drg. Muhammad Ilham, MPD, Kapus Gondrong petir Dr. H. Amir Ali, M.KM, Kapus PKM Poris Plawad Drg. Wien Agung, MKM, TNI 30 orang,  Polri 4 Orang, Dinkes 22 orang, pegawai kecamatan 4 orang, kelurahan 10 orang, Trantib 5 orang Satpol  PP 15 Orang.

Baca Juga  Lapas Pasir Putih Berhasil Hantarkan 7 Napiter Ikrar Setia NKRI Kembali ke Pangkuan Ibu Pertiwi

Pelaksanaan Rapid Tes terhadap masyarakat tetap memperhatikan mencuci tangan, cek suhu tubuh, tetap jaga jarak fisik, menggunakan masker. Dari hasil rapid tes ini, didapat lebih kurang 109 orang dinyatakan negatif non reaktif, 109 positif reaktif aman.

Dandim 0506 Tangerang Kolonel INF Wisnu Kurniawan, S.Sos mengatakan, bantuan paket sembako sebanyak 400 berupa beras akan disalurkan untuk Kecamatan Pondok Aren sebanyak 200 paket, dan untuk Kecamatan Cipondoh 200 paket.

Baca Juga  PWI Pusat Instruksikan Jajaran Pengurus PWI Tunda Semua Kegiatan Minimal sampai 2 Minggu ke Depan

“Ini semua akan disalurkan kepada warga yang terdampak pandemi wirus Corona. Bantuan ini bertujuan untuk membantu mengurangi beban kebutuhan masyarakat. Semoga bisa bermanfaat untuk  masyarakat,” katanya.

Ibu Dandim, Elisa menambahkan, ikuti peraturan pemerintah Pembatasan Sosial Bersekala Besar (PSBB).

“Untuk msyarakat stay safe, tetap di rumah, jaga jarak fisik, jaga kesehatan, jaga kebersihan badan dan lingkungan, banyak cuci tangan dengan sabun, pakai masker bila keluar rumah,” himbau Elisa selaku Ketua Pengurus Firsif Kartika Cana Kirana Kodim 0506 Tangerang.

Baca Juga  Satgas Yonif 509 Kostrad Bagikan Al-Kitab Kepada Tokoh Pemuda di Intan Jaya

Sementara itu, Camat Cipondoh R. Rizal Ridolloh, S.Sos, M si, mengatakan Rapid Tes yang digelar oleh Kodim 0506 Tangerang dari 10 kelurahan se Kecamatan Cipondoh untuk 200 orang.

“Saya hanya menyiapkan fasilitas dan tempat, semua dari kodim. Harapannya, untuk Pandemi Covid-19 segera berakhir agar masyarakat bisa beraktifitas seperti bisanya,” ujar Rizal.@Muhamad S