Walikota Lepas Kontingen SSB Kota Cilegon

oleh
oleh -
Askot PSSI Kota Cilegon melepas kontingen SSB Kota Cilegon untuk berlaga di level nasional pada 7 November 2021 di Cilodong Depok,

MAJALAHTERAS.COM – Walikota Cilegon Helldy Agustian bersama Ketua Asosiasi Kota PSSI Cilegon Robinsar melepas kontingen Sekolah Sepakbola (SSB) Kota Cilegon road to Geas Nasional IV Usia 10 & Usia 12 yang diadakan di Cilodong, Bogor 7 November 2021. Ada 5 (lima) SSB kota Cilegon yang dilepas yaitu SSB Volcano Football Academy,

Suryabakti, Igor, KMJR, dan Dasindo. Kelimanya akan berlaga bersama 54 SSB dari seluruh Indonesia untuk memperebutkan tropy Geas (Generasi Emas Anak Sekolah Sepakbola) yang diperebutan setiap tahun.

Walikota Cilegon Helldy Agustian dalam sambutannya secara virtual memberikan dukungan penuh kepada tim SSB yang berangkat ke level nasional. Diharapkan peluang yang sudah didapat oleh kelima tim SSB ini dapat dimaksimalkan hingga dapat meraih prestasi tertinggi.

Baca Juga  Lapas Pemuda Tangerang Gelar Simulasi Desk Evaluasi Bersama TPI Inspektorat Jenderal Kemenkumham

“Saya akan memberikan apresiasi kepada atlet, pelatih, dan klub bila berhasil meraih juara. Kesempatan berlaga di level nasional ini tolong dijaga. Agar yunior-yunior pesepakbola kota cilegon bisa memenangkan pertandingan. Bertanding di level nasional merupakan peluang besar yang tidak akan didapatkan lagi pada kesempatan berikutnya,” kata Helldy.

Helldy juga meminta sebelum berlaga, setiap tim melakukan persiapan yang baik. Peran pelatih tidak hanya memberikan pelatihan ketrampilan, tapi juga harus mampu memberikan motivasi pantang menyerah agar anak-anak bisa bermain dengan happy.

Baca Juga  Aksi Cepat Tanggap Yonif 330 Tri Dharma bantu penanganan bencana Angin Puting Beliung di Rancaekek

“Klub dan atlet akan membawa nama baik Kota Cilegon. Maka persiapan harus matang. Dan saya berjanji akan memberikan apresiasi, untuk membuktikan bahwa pemerintah ikut memperhatikan raihan prestasi para atlet,” tambah Helldy.

Askot PSSI Beri Pelatihan Lisensi D
Sementara itu, Ketua Askot PSSI Kota Cilegon Robinsar mengatakan tim yang berangkat ke Geas 2021 ini merupakan SSB yang telah terseleksi dan berprestasi untuk mewakili kota Cilegon. “PSSI mengucapkan terima kasih kepada SSB, Pelatih, dan anak-anak yang sudah bekerja keras hingga menjadi wakil Cilegon di pentas nasional. Peran SSB sangat penting sebagai ajang pembinaan bagi anak-anak dalam bermain sepakbola. Tidak ada pemain yang instan. Setiap pemain butuh proses untuk menjadi pemain profesional. SSB merupakan tempat pembinaan tersebut,” kata Robinsar.

Baca Juga  Gandeng TNI POLRI, Lapas Cikarang Lakukan Sidak Gabungan di Blok Napi

Lebih lanjut, Robinsar menjelaskan, pelatih merupakan ujung tombak dalam melahirkan pemain, karena memberikan teknik dasar, skill, dan attitude. Karena itu, Askot PSSI Cilegon akan memberikan pelatihan pelatih berlisensi B secara gratis kepada SSB di kota Cilegon pada akhir tahun. Dan bagi pelatih yang sudah berlinsensi B, akan difasilitasi untuk mendapatkan lisensi C.

“Peningkatan sumber daya manusia, diantaranya kualitas pelatih menjadi program prioritas kami,” tandas Robinsar. Program lainnya adalah akan mengadakan coaching clinik pada 21 November 2021. (MEDIA)