TP-PKK Kecamatan Tangerang Apresiasi Produk Napi Lapas Kelas I Tangerang

oleh
oleh -

TANGERANG – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Kecamatan Tangerang menyambangi Lapas Kelas I Tangerang.

Kegiatan kunjungan kerja Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP.PKK) ke Lapas Kelas I Tangerang didampingi langsung oleh Kepala Bidang Kegiatan Kerja Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Tangerang Budi Suharto dan jajaran.

Kegiatan kunjungan ini ditujukan untuk mevisualisasikan proses dan hasil karya warga binaan dalam pengembangan bakat kesenian di dalam Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Tangerang.

Baca Juga  Mau Liburan? Sanghyang Indah Spa Resort Anyar Siapkan Beragam Fasilitas Menarik

Dalam kesempatan tersebut, Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Kecamatan Tangerang mengapresiasi segala bentuk pembinaan dan karya warga binaan di Lapas Kelas I Tangerang.

Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga Kecamatan Tangerang juga meninjau berbagai kegiatan kerja warga binaan di Lapas Kelas I Tangerang. (Red).