Terjadi Hujan ES di Malang, Begini Penjelasan BMKG

oleh
oleh -

MALANG – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Klimatologi Malang memberikan penjelasan terkait fenomena hujan es yang terjadi di sejumlah wilayah yang ada di Malang Raya, Jawa Timur. Fenomena hujan es disebabkan adanya awan Cumulonimbus (CB) yang terbentuk akibat pemanasan terik pada siang hari.

“Awan CB pada tahap matang mengalami pendinginan atau kondensasi ekstrem, sehingga berpotensi turun dalam bentuk partikel es. Hujan es berasal dari awan CB, namun tidak setiap awan CB menimbulkan hujan es,” kata Kepala Stasiun BMKG Malang Anung Suprayitno di Kabupaten Malang, Kamis (23/12).

Baca Juga  Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie Divonis 1 Tahun Penjara

Sebagai informasi, di kawasan perumahan Sawojajar, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang dan Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, dilaporkan terjadi fenomena hujan es pada saat terjadi hujan deras pada Kamis (23/12) sekitar pukul 13.00 WIB.

Anung menjelaskan fenomena hujan es bersifat sangat lokal atau berada pada kisaran 5-10 kilometer dan dalam waktu yang singkat. Selain itu, kecil kemungkinan untuk terjadi kembali di tempat yang sama. (Dede).

Baca Juga  Menteri Keuangan Sri Mulyani: Banyak Masyarakat Yang Tidak Paham Dengan Pengelolaan Utang Pemerintah