Majalahteras.com – Menjelang Bulan Ramadhan Seniman Peduli Sesama (SPS) menggelar Pengukuhan Korwil Cipta Cipondoh yang dirangkai dengan kegiatan Bakti sosial, penggalangan dana sosial dan santunan 30 anak yatim yang dihelat di Jl. Irigasi Kp. Gondrong Kenanga Rt.02/03. Kota Tangerang, Provinsi Banten. Selasa (30/04/2019).
Dalam kegiatan tersebut, hadir Ketua Umum SPS Pusat, H .Hidayat, Lurah Kenanga diwakili oleh Murais selaku staf kelurahan, Binamas Polsek Cipondoh AIPTU Suhandi, Babinsa dari Koramil 01 kota tangerang Sertu Hamdani, tokoh masyarakat, pemuda tokoh, ulama, ketua Rt/Rw, Karang Taruna, masyarakat SPS dari kebon jeruk jakata, SPS Kembangan, SPS Muriya, dan SPS Cipta Cipondoh, Poris, Tanah Tinggi, Ampera dan segenap panitia.
Ketua Umum SPS Pusat, H .Hidayat, saat ditemui Majalah Teras menjelaskan perjalanan terbentuknya SPS.
“Awalnya hanya 9 orang dan belum ada pengurus, tetapi lama-kelamaan banyak yang bergabung sehingga sekarang sudah ada 12 korwil dengan 80-100 orang anggota perwilayah,” katanya.
Ia menambahkan, SPS baru berjalan 6 bulan yang lahir pada 10 Agustus 2018, “Nantinya akan ada even untuk HUT yang ke-2 bulan Agustus mendatang. SPS bersifat, independen tidak berbau politik dan tidak ada partai politik dari manapun yang bergabung. SPS acara kuminitas,” jelasnya.
Sementara itu, Wakil Ketua penyelenggara Bily dan Lukman mengatakan, hasil penggalangan dana itu akan disumbangkan kepada anak yatim, masaarakat yang kurang mampu dan juga untuk anggota SPS yang membutuhkan. “Misalnya ada yang sakit dadakan, SPS akan membantu biaya pengobatannya,” tandasnya.
“Di panggung ini, alat musik, sound system, kursi dan semua atas donasi dari angota SPS. Acara ini juga bekerjasama dengan Rt/Rw Gondrong Kenanga dan karang taruna. Kegiatan ini dihibur oleh artis ibu kota seperti Mega Mustika. Cukup ramai dan meriah yang menyaksikan hiburan ini, ada 800 penonton dari Kota Tangerang dan Jakarta,” sambungnya.
SPS juga peduli bencana alam seperti musibah tsunami di Palu dengan memberikan sumbangan sebesar 20 juta rupiah dan bahan makanan.
“SPS juga menyumbang untuk saudara-saudara yang kena musibah tsunami di Tanjung Lesung sekitar 16 juta rupiah dan bahan makanan,” tukasnya.
“Semoga ke depan SPS bisa lebih baik dan lebih maju lagi, SPS bisa diterima oleh pemerintah dan masyarakat luas, dan SPS agar konsisten untuk selalu peduli,” harapnya.@Muhamad s