https://majalahteras.com/-Presiden Joko Widodo akan melakukan sidak ke proyek Pusat Pendidikan Pelatihan dan Sekolah Olah Raga Nasional (P3SON) Hambalang, Bogor pada Pagi ini, Jumat (18/3/2016) . Didampingi oleh Menteri PEMUDA dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi, Jokowi melakukan agenda sidak ini. Sebelumnya Iman telah melaporkan kondisi proyek Hambalang yang mangkrak itu kepada Jokowi Rabu kemarin. Mendengar laporan itu, jokowi langsung tergerak untuk blusukan ke proyek Hamblang tersebut.
Kala itu, Kementerian Pemuda dan Olah Raga (Kempora) menilai perlu diadakan Pusat Pendidikan, Pelatihan, dan Sekolah Olah Raga Nasional. Proyek Hambalang ini dimulai pada Oktober 2009. Namun proyek yang menelan dana anggaran sebesar 2,7 triliun itu kini terbengkalai. Kempora pun melanjutkan dan menyempurnakan pembangunan proyek pusat Pendidikan, Pelatihan, dan Sekolah Olah Raga Nasional di Bukit Hambalang serta mengimplementasikan UU Nomor 3 Tahun 2005 tentang Sistem Keolahragaan Nasional.
Keberadaan Hambalang Sports and Science Center diharapkan bisa terwujud guna menopang proses pembinaan atlet nasional. Sehingga bisa mendongkrak prestasi olahraga Indonesia di kancah internasional.