MAJALAHTERAS.COM – Walikota Serang Syafrudin melepas Atlet Kota Serang yang akan berlaga pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI yang akan dilaksanakan di Kota Tangerang mendatang. Rabu (09/11).
Pelepasan Atlet Kontingen Kota Serang tersebut dihadiri langsung oleh Walikota Serang Syafrudin yang didampingi Ketua Koni Kota Serang Aji Deni Arsandi, Ketua Chief De Mission (CDM) Kota Serang Subadri Ushuludin, serta para Asda dan Pejabat Pemerintah Kota Serang.
Dalam hal ini, Walikota Serang Syafrudin menyampaikan dengan mengikuti kegiatan Porprov VI Banten ini tentu Masyarakat Kota Serang dan Pemerintah Kota Serang sangat berharap dengan Atlet Kontingen Kota Serang dapat membawa pulang prestasi sebagai Juara.
“yang sangat diharapkan oleh masyarakat Kota Serang dan Pemerintah Kota Serang ini tentunya ketika kembali ke Kota Serang para Atlet dapat membawa prestasi yang terbaik,” ungkap Syafrudin.
Adapun Atlet yang mewakili Kota Serang ada ajang Porprov VI tersebut berjumlah sebanyak 548 Atlet dan 189 Official dengan 44 Cabang Olahraga yang diikuti dari 47 Cabang Olahraga.
Syafrudin menambahkan agar para atlet terus semangat menghadapi Porprov yang akan datang sehingga masih ada sedikit waktu untuk berlatih dan menjaga kesehatan sebelum Porprov VI berlangsung.
“Tentunya masih ada sedikit waktu untuk terus berlatih dan jaga kesehatan supaya ketika diajang Porprov nanti baik dari pembukaan hingga pekan olahraga selesai kondisi fisik masih tetap VIT,” Tambah Syafrudin.
Adapun terkait Bonus atau bentuk Apresiasi Pemerintah Kota Serang terhadap Atlet yang mendapatkan Juara tentu akan ditambahkan nominalnya dibandingkan dengan beberapa waktu lalu.
“Terkait bonus untuk para Atlet yang meraih Prestasi dan sebagainya, nanti di anggaran 2023 akan kami sesuaikan , namun mudah-mudahan pada tahun ini pastinya lebih besar daripada Tahun-tahun yang lalu,” ungkap Syafrudin.
Senada dengan hal tersebut, Ketua Chief De Mission (CDM) Kota Serang, Subadri menambahkan, Terkait bonus apresiasi, karena kemarin nominalnya mencapai 30 Juta untuk emas tentu Pemerintah Kota Serang keinginan lebih besar untuk memberikan namun nanti akan sesuaikan terlebih dahulu.
“Yang jelas ini dalam rangka menyemangati atlet, memotivasi atlet dengan adanya bonus yang agak lumayan agar mereka semakin semangat dalam berlomba,” tutur Subadri.
Badri menambahkan, hal terpenting dalam Porprov tahun ini selain kesemangatan para Atlet dalam berlomba, dibutuhkan juga kerjasama berbagai pihak dalam mendukung para atlet.
“Yang paling terpenting kalau Porprov kemarin kita di peringkat 3, dari peringkat ke 1, ke 3 kemudian ke 3 lagi, minimal harus mengembalikan kembali kejayaan tadi, tinggal untuk menuju juara dan jaya tadi, maka diharuskan untuk menampakan sebuah kebersamaan dari berbagai pihak,” tutur Subadri.
“Kebersamaan disini sangat nampak sekali seperti adanya bapak asuh, Pak Walikota juga ada mendukung, harapannya dengan kebersamaan ini dapat membuat semangat, sehingga semangat atlet terus membara hingga menjadi juara untuk Kota Serang,” Lanjutnya.(Bar)