SDIT Irsyadul ‘Ibad Gelar Seminar Parenting Perkuat Kolaborasi Bersama Wali Murid

oleh
oleh

Majalahteras.com – SDIT Irsyadul ‘Ibad Pandeglang meyelenggarakan Seminar Parenting Perkuat Kolaborasi Bersama Wali Murid sekaligus memperingati Milad SDIT Irsyadul ‘Ibad ke-20. mengusung tema optimalisasi Peran Keluarga Sebagai Teladan Dalam Pembentukan Karakter Anak ,Digelar di Aula Hotel S’Rizky.Sabtu (18/10)/2025)

Seminar parenting menghadirkan Dr. H. Setia Furqon Kholid,M.Pd.,C.NLP. dikenal sebagai tokoh Nasiomal pakar pendidikan keluarga dan Parenting Islami. Ia membahas pentingnya sinergi antara keluarga, sekolah, dan lingkungan sosial dalam mendampingi tumbuh kembang anak. Kegitan seminar ini diikuti secara langsung (offline) oleh seluruh wali murid level 1.sedangkan untuk level 2–6 mengikuti secara daring (online) melalui platform digital yang telah disediakan panitia.Kehadiran para orang tua menunjukkan
antusiasme dan kepedulian terhadap keharmonisan keluarga sebagai pondasi tumbuh kembang anak dalam membentuk karakter anak di era modern.

Ustadzah Isuti Rachman, M.Pd.,Kepala Sekolah SDIT Irsyadul ‘Ibad,dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas partisipasi kepada seluruh wali dan orang tua siswa yang telahmenyempatkan waktunya dapat hadir di tempat ini.
“Alhamdulillah,semoga melalui silaturahmi mendapat keberkahan hidup. “ujarnya

Masih menurut Usuti kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen sekolah
untuk menyelaraskan visi misi sekolah dan dalam menghadapi tantangan zaman, terutama paparan negatif teknologi dan pornografi yang mengancam anak-anak kita .Melalui
seminar ini semoga dapat menjadi bekal ilmu bagi orang tua dalam mendampingi tumbuh kembang anak.kami akan terus berusaha meningkatkan kualitas pendidikan dengan mengikuti perkembangan jaman.”ungkapnya

Herni, S.Si.,Ketua Komite Sekolah,menurutnya pentingnya kolaborasi sekolah dan keluarga.
tanggung jawab pendidikan tidak hanya berada di sekolah, tetapi secara fitrah justru terletak pada orang tua. Seminar ini merupakan ikhtiar bersama untuk mengoptimalkan peran keluarga dalam pembentukan karakter anak, dan berharap orang tua dapat terus berperan aktif dalam setiap proses pendidikan sehingga dengan diadakannya seminar ini karakter anak menjadi tangguh dalam menghadapi tantangan zaman.”tambahnya

“Sementara itu, Ketua Yayasan Irsyadul ‘Ibad, Drs. Hidayat Rahman, M.Si., menegaskan pentingnya arah dan tujuan keluarga dalam mendidik anak.“Keluarga ibarat perahu. Ke mana ia akan berlayar pasti akan berlabuh di pelabuhan. Melalui seminar ini diharapkan keluarga mendapat masukan spiritual dan psikologis agar menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, wa rahmah,”katanya.

“Melalui paparan Dr. H. Setia Furqon Kholid, M.Pd., C.NLP., peserta diajak memahami kembali peran keluarga sebagai teladan utama.untuk itu pentingnya keteladanan, komunikasi yang sehat, serta lingkungan rumah yang kondusif dalam membentuk karakter anak di tengah pesatnya digitalisasi dan perubahan sosial.
Melalui kegiatan ini, SDIT Irsyadul ‘Ibad berharap para orang tua semakin menyadari peran penting mereka sebagai teladan utama dalam keluarga. Seminar parenting ini juga menjadi wujud nyata komitmen sekolah dan yayasan dalam membangun sinergi antara pendidikan formal dan pendidikan keluarga, guna mewujudkan generasi Rabbani yang unggul dalam akhlak, iman, dan ilmu pengetahuan.di era digital saat ini, ruang belajar tidak lagi terbatas pada kelas atau lingkungan lembaga sosial. Dunia digital telah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari, tempat anak-anak belajar, berinteraksi, dan membentuk karakter. ” tutupnya

No More Posts Available.

No more pages to load.