Relawan Saung Baca Kragilan Komitmen Bangun Media Literasi

oleh
oleh -

Majalahteras.com – Sebagai bentuk implementasi pengabdian kepada masyarakat, relawan Saung Baca Kragilan mendedikasikan dirinya untuk membangun media literasi di pelosok negeri, digelar di Kampung Gelingseng, Desa Pematang, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang. Kamis (29/10/2020)

Rintisan kegiatan Saung Baca Kragilan ini pada awalnya diinisiasi oleh Elis Karwati Sri Mulyani, beserta rekan lainnya, dan pada pelaksanaannya dibantu oleh para pengajar, pengurus dan relawan yang tergabung dari lintas profesi, perguruan tinggi dan pegiat sosial lainnya.

Baca Juga  Juara 1 Matematika Tingkat Provinsi Banten, SDIT Irsyadul ‘Ibad Wakili KSM Tingkat Nasional

Founder Saung Baca Kragilan, Elis Karwati Sri Mulyani mengatakan, kegiatan literasi ini dirintis untuk menumbuhkan minat baca anak dan untuk menunjang keterbatasan anak dalam pembelajaran daring di Kampung Gelingseng khususnya, dan wilayah Kragilan umumnya.

“Rintisan ini berawal dari banyaknya keluhan orang tua terhadap belajar daring yang kurang efektif dan adanya penyalahgunaan gadget untuk main game online. Oleh karena itu saya berinisiatif mengadakan Saung Baca Kragilan dengan membuat kegiatan-kegiatan yang lebih positif untuk anak-anak seperti belajar sambil bermain, olahraga pagi, makan bersama dan Jumat berbagi,” ujar Elis.

Baca Juga  HUT PGRI ke-75 dan Hari Guru Nasional, SDN Poris Plawad 5 Gelar Potong Tumpeng

Harapannya, lanjut Elis, Saung Baca Kragilan ini akan terus bertransformasi dan memiliki progres yang lebih baik lagi ke depannya.

“Alhamdulillaah, dari banyak macam kegiatan yang dilakukan selama 1 bulan di Saung Baca Kragilan ini kami mendapat penghargaan dari LPA Provinsi Banten dan rumah prestasi Provinsi Banten,” imbuhnya.

Sementara it, masyarakat menyambut baik kegiatan Saung Baca Kragilan ini. Hal ini dibuktikan, dari pantauan, banyak anak-anak yang setiap harinya datang untuk ikut kegiatan disana. Dan para orang tua pun dengan senang hati menitipkan anaknya untuk mendapat bimbingan dari para relawan Saung Baca Kragilan.@Iman

Baca Juga  Konferensi PGRI Kabupaten Pandeglang, Tingkatkan Mutu Pendidikan