majalahteras.com – Polsek Mandalawangi Polres Pandeglang, Polda Banten, terus melaksanakan vaksinasi, guna mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi dengan menggelar Gerai Vaksinasi Presisi yang dilaksanakan di Desa Sinarjaya kecamatan Mandalawangi, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten pada Jumat, (17/12/2021).
Kapolsek Mandalawangi AKP Totok Warsito melalui Kanit Intelkam AIPDA Sukanda mengatakan, Gerai Vaksin Presisi ini kita lakukan guna mempercepat vaksinasi dan menekan angka penyebaran Covid-19 di Kecamatan Mandalawangi.
“Kegiatan gerai vaksin ini dalam rangka mendukung percepatan pelaksanaan vaksinasi, agar terciptanya Herd Immunity dan menekan penyebaran Covid-19,” kata Aipda Sukanda.
Dikatakan Sukanda bahwa pihaknya hari ini melaksanakan vaksinasi bekerja sama dengan Urkes Polres Pandeglang dengan jenis vaksin Sinovac.
Ia juga mengajak kepada masyarakat untuk datang ke gerai vaksin yang ada di wilayah kecamatan Mandalawangi untuk mendapatkan vaksin gratis, cukup dengan menunjukkan E-KTP.
“Saya mengajak masyarakat untuk mau datang ke gerai vaksin yang tersedia karena vaksin ini aman dan halal. Untuk syaratnya cukup dengan menunjukkan E-KTP saja, tanpa syarat domisili,” jelas Kanit Intelkam. (Rian Nopandra)