Pilar Saga, Pemimpin Milenial Komitmen Perangi Covid-19 di Tangsel

oleh
oleh -

Majalahteras.com – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 silam memunculkan sejumlah wajah baru. Diantaranya mereka masih tergolong masuk pada kategori generasi milenial. Salah satunya Pilkada di Kota Tangerang Selatan adalah Pilar Saga Ichsan.

Pilar Saga maju sebagai bakal calon Wakil Walikota Tangerang Selatan mendampingi Benyamin Davnie, bakal calon Walikota Tangerang Selatan. Dalam kampanyenya ketika itu, dia berkomitmen melanjutkan membangun Kota Tangerang Selatan.

Tepat pada Sabtu (5/9/2020) yang lalu, Pilar datang ke KPU Tangsel untuk mendaftarkan diri bersama pasangannya Benyamin Davnie. Dalam jumpa pers setelah melakukan pendaftaran, Pilar mengatakan, ia akan fokus pada pembangunan Kota Tangerang Selatan.

“Saya akan mengedepankan infrastruktur pembangunan Tangsel ke depannya. Tentu saja yang lebih modern dan milenial,” jelasnya.

Sosoknya terlihat sangat karismatik karena berjiwa muda serta menunjukkan bagaimana ia penuh semangat, sebagaimana karakter usia muda. Semangat itulah yang menjadikan Pilar dinilai cocok untuk melanjutkan nahkoda kepemimpinan di wilayah Kota Tangerang Selatan.

Generasi Milenial Sarat Pengalaman

Sosok Pilar Saga Ichsan merupakan seorang pengusaha muda yang lahir pada tanggal 14 Mei 1991. Dia putra dari pasangan John Chaidir dan Ratu Tatu Chasanah.

Ratu Tatu Chasanah, ibundanya adalah seorang birokrat yang menjabat sebagai Bupati Serang ke-37.

“Saya memiliki dua orang saudara kandung, yakni Kamila Ratu Chaidir yang baru saja menyelesaikan pendidikan di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia dan Adam Sulaiman Al-Hasani seorang siswa SMAN 3 Bandung yang dikenal prestasinya saat menjuarai piala emas kompetisi sains di India,” jelas pria yang berlatar belakang sebagai arsitek.

Selain itu, Pilar merupakan suami dari seorang Notaris yang bernama Raden Roro Truetami Ajeng Soediutomo.

Pria kelahiran Bandung ini merupakan pemuda yang sangat aktif dalam berbagai kegiatan organisasi sejak duduk di bangku sekolah. Berbagai perkumpulan yang digelutinya adalah organisasi yang bergerak di bidang pecinta alam, kepemudaan, olah raga, hingga seni budaya.

Baca Juga  Sabam Sirait Disebut Qodari Sebagai Orang yang Membawa Megawati ke Dunia Politik Hingga Jadi Presiden

Pengalamannya dalam berbagai organisasi, telah membuatnya dipercaya dalam berbagai kepemimpinan organisasi besar yang ada di Banten. Salah satunya adalah Klub Sepak Bolak Perserang, Karang Taruna Provinsi Banten, Angkatan Muda Partai Golkar Provinsi Banten, dan lain sebagainya.

“Selain di organisasi tingkat provinsi, ia pun dipercaya untuk menjadi pimpinan di beberapa organisasi tingkat nasional diantaranya adalah di DPP Mahasiswa Pancasila sebagai bendahara umum dan DPP Persatuan Pendekar Persilatan dan Seni Budaya Banten Indonesia sebagai Ketua Harian,” katanya.

Di bidang profesi, Pilar memimpin beberapa perusahaan yang bergerak di jasa konstruksi, konsultan, dan perdagangan. Saat ini ia-pun memiliki satu tim studio arsitektur yang bersama kawan-kawan nya dari Jurusan Arsitektur Universitas Parahyangan saat sejak duduk di bangku kuliah.

Salah satu proyek rancangan nya adalah BSD Extreme Park pada tahun 2012, yang dimiliki oleh grup Sinarmas Land.

Selain itu, hingga saat ini perusahaan yang ia pimpin bermitra dengan berbagai perusahaan multi nasional dalam memberikan pelayanan jasa konsultan arsitektur, jasa konstruksi, hingga jasa pengakuisisian lahan. Sebagai usahawan dan arsitek

Memiliki Ide Pembangunan Modern

Sebagai seorang arsitek, ia senang membagikan pengalaman dan pengetahuan yang ia miliki dengan para kader di organisasinya untuk saling memotivasi dalam peningkatan kualitas diri. Saat ini ia dipercaya oleh DPD II Partai Golkar Tangerang Selatan (Tangsel) untuk maju dalam perhelatan Pemilu Daerah Kota Tangerang Selatan yang akan diselenggarakan pada tahun 2020 ini.

Sebagai seorang arsitek, gagasan pembangunan yang diusung oleh Pilar adalah ide pembangunan kota yang modern, nyaman, sehat, dan cerdas bagi masyarakatnya. Sesuai dengan fokus ilmu magister arsitekturnya pada desain citra perkotaan, ia bermimpi untuk menjadikan Tangerang Selatan sebagai The Most Suitable City for Living in Asia dalam lima tahun mendatang.

Baca Juga  Penyerahan Bantuan Al-Quran oleh Rutan Kelas IIA Palangka Raya untuk LPKA Kelas II Palangka Raya

Pembangunan fasilitas ruang publik sebagai wadah interaksi sosial dan komunitas, penyempurnaan mutu pelayanan pendidikan dan kesehatan, penguatan ekonomi kreatif dan usaha kecil menengah.

Modernisasi kota berbasis teknologi dan informasi, pengurangan penggunaan energi berbahan bakar fosil, peningkatan moda transportasi berbasis rel (MRT) adalah beberapa gagasan program yang diprioritaskan olehnya.

Inti dari gagasan pembangunannya adalah menciptakan kota permukiman yang hebat juga dengan kualitas SD M masyarakat yang berdaya saing tinggi.

Komitmen Berantas Covid-19 di Wilayah Tangsel

Pilar Saga Ichsan menegaskan pihaknya berkomitmen untuk ikut berperang memberantas penyebaran pandemi covid-19. Komitmennya ini sudah terlihat ketika ia mulai mencalonkan diri sebagai Wakil Walikota Tangerang Selatan.

Ketika itu, ia mendatangi markas Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangsel di Jalan Cendekia, Serpong, Tangsel, Rabu (25/3/2020).

Kehadiran putra Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah itu untuk memberikan bantuan cairan disinfektan. Sebanyak 100 liter cairan yang saat ini tengah dibutuhkan karena mewabahnya virus Corona (COVID-19) diserahkannya kepada pengurus PMI setempat.

“Saya di sini dalam rangka menghibahkan 100 liter cairan sanitizer atau disinfektan yang kebetulan kemarin saya dapat laporan dari PMI Tangsel sangat membutuhkannya untuk di beberapa kecamatan. Mudah-mudahan bermanfaat untuk masyarakat Tangsel,” tutur Pilar di lokasi.

Pilar yang saat ini juga menjadi Wakil Ketua Karang Taruna Provinsi Banten juga mengatakan bahwa peran pemuda dalam penanganan kasus virus Corona ini sangat penting.

Ia pun mengimbau, agar pemuda yang ada di Tangsel untuk segera bergerak memberikan bantuan dan juga melakukan pemberantasan COVID-19.

Baca Juga  Jumat Curhat, Kapolres Pandeglang Jalin Silaturahmi dengan DKM se-Kecamatan Pandeglang

“Ke depan saya ajak organisasi kepemudaan di Tangsel untuk sama-sama memberikan bantuan dalam bentuk apapun, terlebih melakukan pergerakan untuk pemberantasan COVID-19,” ungkapnya.

“Ayo sekarang kita perangi Covid-19, kebetulan Tangsel salah satu zona merah di Indonesia, karena Tangsel benteng dan berdampingan dengan Ibu Kota, kita harus waspada masalah merebaknya Covid ke area permukiman warga,” sambungnya.

Yang terbaru, sebagai orang yang pernah terpapar Covid-19, ia bersama Walikota Tangerang Selatan Benyamin Davnie, menjamin Rumah Sakit Umum (RSU) Serpong Utara sudah dioperasikan sebagai tempat perawatan pasien Covid-19 mulai Senin (21/6/2021) silam.

Pilar Saga menjelaskan, pengoperasian dilakukan karena ketersediaan tempat tidur isolasi dan internsive care unit (ICU) untuk penanganan pasien Covid-19 yang ada saat ini semakin menipis.

“Saya mengoperasikan Rumah Sakit Umum Serpong Utara. Ada 6 ICU di sana,” pungkasnya.

Selain itu, lanjut dia, RSU Serpong Utara juga memiliki 70 tempat tidur isolasi khusus untuk perawatan pasien Covid-19. Dia berharap pengoperasian rumah sakit di kawasan Kelurahan Pakulonan itu bisa membantu menambah ketersedian ruang isolasi pasien Covid-19 yang semakin menipis.

“Ada paling tidak minimum 70 tempat tidur isolasi, bahkan bisa ditingkatkan jadi 100 tempat tidur isolasi. Itu yang kami lakukan hari ini dan kemarin. Mudah-mudahan ini bisa membantu,” katanya.

Di sisi lain, Ia meminta kepada rumah sakit rujukan Covid-19 yang sudah beroperasi untuk mempertahankan kapasitas ruang perawat yang telah disediakan.

“Saya juga sudah meminta kepada rumah sakit-rumah sakit swasta untuk paling tidak mempertahankan kapasitas ruang yang ada, baik ICU maupun isolasi,” ungkapnya.

“Syukur bisa nambah 30 persen (tempat tidur). Saat ini, saya belum menerima laporan ada yang nambah atau enggak,” tandasnya.(man)