Majalahteras.com – Laga Piala Presiden Esports 2021 kali ini memakai tema #BanggaEportIndonesia dengan memadukan konsep artistik “Land of Wonders” yang memgambarkan keindahan alam dan nilai budaya Indonesia ke panggung Esport dunia telah resmi memulai Kick Off pada Sabtu, 9 Oktober 2021.
Dengan total hadiah sebesar Rp 2 Miliar, Piala Presiden Esports 2021 akan mempertandingkan 6 cabang game yaitu eFootball PES, Free Fire, Lokapala, Mobile Legends, PUBG Mobile dan MPL Gaming (Speed Chess).
Deputi Bidang Koordinasi Revolusi Mental, Pemajuan Kebudayan dan Prestasi Olahraga Kemenko PMK Didik Suhardi mengatakan, penyelenggaraan Piala Presiden Esports yang ketiga kalinya ini menjadi bukti nyata bahwa pemerintah berkomitmen dalam memenuhi salah satu janji Presiden, yaitu pengembangan Esports dan industri gaming.
Didik mengatakan, pemerintah sangat menyambut baik dan mendukung ajang perlombaan Esports. Menurutnya, ajang ini sangat membawa dampak positif untuk generasi milenial.
Hal itu disampaikannya dalam konferensi pers Kick Off Piala Presiden Esports 2021, yang dihadiri oleh perwakilan K/L terkait dan wartawan media massa, secara daring, pada Sabtu (9/10).
“Salah satu dampak positif berkembanganya Esports dan industri gaming di Indonesia adalah terbukanya peluang lapangan kerja baru di bidang industri kreatif bagi generasi muda Indonesia,” ujarnya.
Selain itu, menurut Deputi Didik, berkembangnya Esports di Indonesia juga akan berdampak positif bagi perkembangan industri kreatif dan industri game lokal.
“Tentunya kami sangat menyambut dengan positif serta mendukung penuh terutama pada pengembangan industri game buatan Indonesia seperti game Lokapala yang akan di pertandingkan dalam Piala Presiden Esports tahun ini,” paparnya.
Sebagai informasi, Piala Presiden Esports 2021 merupakan kejuaraan Esports terbesar di tanah air hasil kolaborasi bersama antara Kantor Staf Presiden, Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK), Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves), Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Kementerian Komunikasi dan Informatika, serta Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) dan PB Esports Indonesia (PBESI).
Penyelenggaraan Piala Presiden Esports 2021 ini, Provinsi Bali ditunjuk sebagai lokasi acara utama. Penunjukkan Bali sebagai lokasi acara diharapkan dapat merepresentasikan keindahan alam dan budaya Indonesia
Dalam acara kick off telah diumumkan bahwa pertandingan akan dilaksanakaan dengan metode online dan offline. Babak kualifikasi terbagi dalam enam regional yaitu: Reg. Sumatera, Reg. Jawa, Reg. Kalimantan, Reg. Sulawesi, Reg. Bali NTB, NTT, Reg. Maluku & Papua. Untuk babak Grand Final Piala Presiden Esports 2021 pada Desember mendatang akan diselenggarakan di Nusa Dua, Bali. (*/cr2)
Sumber: kemenkopmk.go.id