Peringati Hari Sumpah Pemuda Dan Hut PGRI Korwil Kecamatan Koroncong Gelar Berbagai Lomba

oleh
oleh -

Majalahteras.com – Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke 95 dan hari guru ke 78 Kirdinator wilayah (Korwil) dan kelompok kerja kepala sekolah (K3S) bekerjasama dengan PGRI kecamatan Koroncong Kabupaten Pandeglang menggelar rangkaian kegaitan lomba dengan mengusung tema “Indonesia semakin maju dan trasformasi guru mewujudkan Indonesia maju agar bersatu padu membangun bangsa dan negara sehingga Indonesia menjadi negara maju” kegiatan lomba tersebut di gelar di halaman gedung PGRI kecamatan koroncong. Sabtu (28/10/2023).

Baca Juga  Strategi Main Agresif

Kegitan lomba dalam memperingati hari sumpah pemuda dan hari PGRI yang diikuti oleh seluruh anggota PGRI se kecamatan Koroncong berbagai lomba seperti bulu tangkis putra putri, balap karung, karaoke, estapet memberi tepung/aci,tarik tambang dan memasuki paku ke dalam botol. Kegitan perlombaan ini bertujuan guna mempererat tali silaturahmi sesama pengurus dan anggota di ruang lingkup disdikpora Kecamatan Karangtanjung.

Supardi selaku korwil Kecamatan Koronokng melaui pesan singkatnya menyampaikan menyampaikan bahwa perayaan ini adalah kesempatan bagi para anggota dan pengurus PGRI untuk memahami makna sebenarnya dari Sumpah Pemuda dan hari guru agar bagaimana menjaga kebersamaan dalam membangun bangsa yang lebih baik.

Baca Juga  Bane Raja Manalu Motivasi Pelajar SMA Negeri 1 Kabanjahe untuk Menjadi Orang Sukses

“Kami percaya bahwa pemuda adalah tulang punggung bangsa, yang memiliki potensi luar biasa untuk mencapai perubahan positif. Oleh karena itu, kami merayakan Hari Sumpah Pemuda dan hari Guru dengan antusiasme yang tinggi,” katanya.

Selain itu, sejumlah lomba juga diadakan dalam rangkaian perayaan ini. lomba tersebut melibatkan pengurus dan anggota PGRI yang mayoritas sebagaii tenaga pendidik harus menunjukan semangat persatuan dan semangat patriotisme.

Baca Juga  Walikota Serang Gencarkan Protokol Kesehatan Kepada Masyarakat

“Kami adakan berbagai lomba ini hanya sebagai memeriahkan saja dan jenis kegitan juga adalah menampilkan kegiatan yang positif,” tambahnya.

Supardi juga menyampaikan dan berharap agar kegiatan tersebut tidak berhenti sampai disini dan setiap tahun bisa diselenggarakan di tiap-tiap kecamatan.@Juanda