Pedoman Satgas “Kerja Cepat dan Tepat”

oleh
oleh -

MAJALAHTERAS.COM -Kemanunggalan TNI dalam kegiatan TMMD Ke-108 Kodim 0605/Subang dengan sasaran rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) terus dikerjakan oleh Tim Satgas TMMD di Desa Talagasari Kecamatan Serangpanjang Kabupaten Subang Jawa Barat, Kamis (23/7/2020).

Ada 2 rumah yang menjadi sasaran pembangunan Rutilahu dalam program TMMD Ke-108 Kodim 0605/Subang Tahun 2020 ini. Kerja, cepat dan tepat dengan hasil yang maksimal menjadi pedoman Satgas TMMD di lokasi sasaran.

Baca Juga  Jaksa Penuntut Umum Tak Bisa Hadirkan Saksi Dito Mahendra di Persidangan Nikita Mirzani

Letkol Arh Edi Maryono Dandim 0605/Subang selaku Dansatgas TMMD Kodim 0605/Subang menjelaskan Program Rutilahu yang menjadi target TMMD ke 108 tepat pada sasaran. Dan semoga bisa bermanfaat bagi masyarakat yang benar-benar membutuhkan.

Hasil Program Rutilahu pada TMMD ke -108 Kodim 0605/Subang di Desa Talagasari diharapkan warga mampu menjaga dan merawatnya. Serta mempertahankan agar tetap menjadi rumah sehat dan layak huni.

Baca Juga  PWI Pandelang Gelar Safari Jurnalistik, Fitron Nur Okhsan: Jangan Alergi Pada Wartawan

“Sehingga akan menjadikan para penghuni rumah merasakan manfaat kesehatannya. Baik kesehatan diri, berawal dari lingkungan yang bersih terlebih dahulu. Kalau rumahnya sehat, Insya Allah penghuninya juga sehat. Semoga juga bisa lebih meningkatkan ekonomi mereka,” tegasnya.(**)