Pastikan Keadaan Aman, Karutan Bangil Kanwil Kemenkumham Jatim Lakukan Kontrol Area Blok Hunian

oleh
oleh -

PASURUAN – Kepala Rutan Kelas IIB Bangil, Bhanad Shofa Kurniawan, melaksanakan kontrol rutin ke area blok hunian bersama Kepala Regu Pengamanan Pagi. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya peningkatan pengawasan dan pemeliharaan keamanan di lingkungan Rutan Bangil. Kepala Rutan secara langsung memastikan bahwa kondisi blok hunian tetap aman, tertib, dan sesuai dengan standar keamanan yang berlaku.

Baca Juga  Lapas Kelas I Palembang Bagikan Hadiah Perlombaan HUT RI dan HUT Pengayoman Kepada Para WBP

Karutan juga berinteraksi dengan warga binaan, memberikan arahan, serta meninjau fasilitas yang ada di blok hunian dan sekitarnya. Selain itu, beliau mengecek kebersihan dan kondisi fisik area untuk memastikan semuanya berada dalam kondisi yang optimal. Kehadiran Kepala Regu Pengamanan turut memastikan kelancaran dan ketertiban selama kegiatan kontrol berlangsung.

Bhanad memberikan apresiasi kepada tim pengamanan atas dedikasinya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Rutan Bangil. Beliau menekankan pentingnya sinergi antara petugas dalam menjaga suasana kondusif di Rutan, serta mengingatkan agar seluruh petugas selalu waspada dan siap siaga dalam menjalankan tugas demi menjaga keamanan dan kenyamanan bagi seluruh penghuni.

Baca Juga  Mendagri : BPR Harus Menjadi Institusi Perbankan Yang Membantu Kemajuan Daerah