Pasca Pengukuhan Pengurus, Padepokan Pencak Silat Cimande Maung Banten Peduli Bencana Lebak

oleh
oleh -

Majalahteras.com – Padepokan Pencak Silat Cimande Maung Banten (CMB) Kota Tangerang melakukan aksi solidaritas kemanusiaan dengan mendistribusikan bantuan kepada korban bencana banjir di wilayah Kebupaten Lebak. Sabtu (11/1/2020).

Bantuan kemanusiaan ini diterima langsung oleh Ketua panitia bencana korban banjir Kang Aden dan dang Asep di Cipanas, Kabupaten Lebak.

Padepokan Pencak Silat CMB Kota Tangerang memberikan bantuan dalam bentuk sembako untuk diberikan secara langsung kepada korban bencana pasca banjir bandang Cipanas Lebak Banten.

Baca Juga  Gelar Lomba Tenis Meja Antar WBP, Kalapas: Mereka Pasti Sehat dan Terhibur

Sebelumnya, kepengurusan Padepokan Pencak Silat CMB Kota Tangerang dikukuhkan pada Jumat 20 Desember 2019 yang lalu di Kota Tangerang.

Dari hasil pengukuhan tersebut, tercatat Struktur Kepengurusan Padepokan Pencak Silat CMB Kota Tangerang, diantaranya Guru Besar dan Penanggung Jawab Padepokan Abah Irwan Badui, Ketua Padepokan Abah Dani Ardani, Wakil Ketua Ujang Hasan, Sekertaris Syahroni, Bendahara Ambu Cucun,  Humas Asep Sudrajat, Seni Budaya Uwak Harun Dan Abdul Rosyid, Dokumentasi Dan Peliputan Media Muhammad S, Pelatih Abah Rustam, Pembina Brata Yuda, SH, MH, Kesepuhan Abah Lambung Dan Abah Darsun, Penasehat Aliyunus dan Muhammad Yamin.

Baca Juga  Peduli Sesama, Klinik Rutan Bangil Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis Peringatan Hari Pengayoman Ke-79

Guru Besar dan Penanggung Jawab Padepokan, Abah Irwan Badui mengatakan, Anggota Padepokan Pencak Silat CMB Kota Tangerang sudah 60 orang yang bergabung.

“Tujuan adepokan Pencak Silat CMB Kota Tangerang untuk melatih dan mempelajari ilmu seni bela diri, dan berolah raga, khususnya di kalangan anak-anak, remaja dan dewasa. Selain Pecak Silat Cimande Maung Banten, juga ada kesenian tarian kendang. Dan harapan ke depan, CMB ini bisa lebih baik lagi, bisa bermanfaat dan diterima oleh pemerintah dan masyarakat,” harapnya.@Muhamad S

Baca Juga  Satgas dan Warga Gempur Rintangan akar dan batang Sawit