PALEMBANG – Bulan malam itu nampak bulat, menghias Jembatan Ampera yang ramai hilir mudik kendaraan. Sementara angin malam musim kemarau berhembus kencang, membuat sejuk orang-orang yang duduk di bantaran Sungai Musi. Inilah salah satu tempat favorit masyarakat Palembang yang selalu ramai di malam hari. Masyarakat Palembang mengenalnya dengan nama Plaza Kuto Besak, yaitu lahan luas di depan Benteng Kuto Besak yang dijadikan pasar malam.
Wisata Pasar Malam Sungai Musi sudah nampak ramai mulai pukul empat sore. Semakin malam, pasar ini akan semakin ramai oleh para wisatawan. Hal tersebut tidak mengherankan, mengingat di pasar malam ini banyak dijajakan penjual kuliner khas Palembang, seperti Mpek-mpek, Lenggang, dan Tekwan. Tempat yang ditawarkan juga beranekaragam, mulai dari yang lesehan hingga bisa menikmati makanan dari atas perahu.
Selain kuliner, pasar malam yang berlokasi di tempat yang tepat untuk menilkmati pemandangan Jembatan Ampera di malam hari ini juga dilengkapi dengan penjual berbagai pernak-pernik. Pernak-pernik yang dijajakan berupa kaos bertemakan Palembang, gantungan kunci, cincin perak. Tidak hanya itu, di tempat ini juga banyak permainan anak, sehingga anak-anak tidak akan pernah bosan untuk berlama-lama di tempat ini.
Ridwan, salah satu pengunjung asal Jakarta mengungkapkan, dirinya sengaja menyempatkan diri datang ke pasar malam Sungai Musi di sela-sela kunjungannya ke Palembang. Menurutnya, belum dikatakan ke Palembang kalau belum mengunjungi Pasar Malam Sungai Musi, mengingat disinilah orang-orang bisa menikmati eksotika Jembatan Ampera di malam hari dari dekat.
Mengunjungi Pasar Malam Sungai Musi seperti menguak kearifan lokal masyarakat Palembang. Hilir mudik ketek, barisan para pemancing di bantaran sungai, kuliner khas, serta senyum dan sambutan hangat masyarakat Palembang menjadi satu di pasar malam Sungai Musi. Tidak heran jika banyak orang merekomendasikan pasar malam ini sebagai salah satu tempat yang wajib dikunjungi ketika melancong ke Palembang.(man)***