Pantai Carita Tetap Diminati Pengunjung Pasca Lebaran Disaat Covid-19

oleh
oleh -

MAJALAHTERAS.COM – Meski surat edaran Dinas Pariwisata Daerah (Disparda) Kabupaten Pandeglang sudah dikeluar, obyek wisata pantai Carita tetap dibuka untuk para pengunjung wisatawan lokal. Seperti dikawasan pantai Baka-baka Carita, H+1 Idul fitri terlihat para pengunjung menikmati pantai Carita tersebut.

“Yah memang bebar kemarin kami menerima surat edaran penutupan sementara semua obyek wisata dari Dinas Pariwisata Kabupaten Pandeglang, namun kami tetap membuka untuk para wisatawan lokal dari Pandeglang atau Lebak yang ingin berlibur mengunjungi pantai Carita, tetapi kami tetap menghimbau para pengunjung menggunakan masker, pakai handsenitezer dan jaga jarak,” tutur Edi salah seorang pengelola Obyek Wisata pantai Baka-baka Carita, kepada awak media, Senin (25/05/20)

Baca Juga  Si Pahit Lidah dan Keindahan Pantai Batu Guci Kapal

Menurut Edi, selama wabah virus corona atau Covid-19 obyek wisata sepi dan para pedagang atau pelaku usaha kreatif yang biasa menjajakan cendramata atau dagangan hasil produk loka berbagai khas makan daerah nyaris gulung tikar.

“Yah memang dampak covid-19 sangat besar dirasakan oleh kami dan masyarakat Carita khusus ekonomi. Maka itulah, dengan libur lebaran ini minimal dapat membangkitan kembali gairah usaha kami para pengelola obyek wisata dan warga Carita. Karena sebelumnya ada surat edaran dari Disparda Pandeglang yang mempersilahkan untuk membuka obyek wisata bagi para pengunjung dengan catatan tetap mengutamakan protokol kesehatan covid-19. Dan itu sudah kami upayakan dan himbau pada para pengunjung,” ujar lagi, seraya berharap wabah covid-19 yang melanda bangsa Indonesia khususnya di Kabupaten Pandeglang cepat berlalu, dan obyek wisata pantai Carita samakin maju dan berkembang.

Baca Juga  Pariwisata Banten Masuk 10 Digitalisasi Destinasi Prioritas Nasional

“Kami berharap pemda ikut memikirkan kemajuan dan perkembangan Carita yang sudah terkenal mancanegara, terutama mendorong mempromosikan dan meningkatkan kesejahteraan ekonomi para pelaku usaha kreatif di Carita,” harapnya.

Hal senada juga disampaikan, Mardi yang pernah mengelola beberapa obyek wisata dibeberapa lokasi di Carita itu, katanya dimana dampak wabah Covid-19 bagi obyek wisata Carita sangat besar terhadap kesejahteraan ekonomi, dibandingkan dengan musibah stunami yang melanda Carita. Karena wabah virus corona ini, dampaknya terhadap ekonomi khususnya kemajuan obyek wisata Carita berkempanjangan yang waktunya tidak bisa diketahui sampai kapan akan berlalu.

Baca Juga  Mengintip Pesona Pantai Cimaja

“Jelas sekali dampak dari covid-19 ini sangat besar dirasakan bagi para pengelola obyek wisata khususnya Pantai Carita dan usaha kreatif. Ini krisis ekonomi yang berkepanjangan, kita berharap virus corona cepat berlalu dan kedepan obyek wisata di Kabupaten Pandeglang khususnya Carita semakin menggeliat dan maju,” katanya.( JUANDA)