Mahasiswa Sastra Inggris UNPAM Gelar Pengabdian Masyarakat di SMP Raudhah Barmawiyah

oleh
oleh -

Majalahteras.com – Universitas Pamulang (UNPAM) adalah perguruan tinggi swasta yang terletak di Pamulang, Tangerang Selatan, Banten. UNPAM memiliki beberapa fakultas, salah satunya adalah Fakultas Bahasa dan Sastra. Jurusan Sastra Inggris di UNPAM berkomitmen untuk menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan bahasa Inggris yang mumpuni dan pengetahuan tentang sastra Inggris yang luas.

Mahasiswa Jurusan Sastra Inggris Universitas Pamulang (UNPAM) menyelenggarakan kegiatan Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat (PMKM) bertemakan “Pengenalan Karya Sastra Puisi dalam Bahasa Inggris dan Meningkatkan Creative Writing Skill” di SMP Raudhah Barmawiyah pada hari Rabu, 12 Juni 2024. Kegiatan ini berlangsung dari pukul 08.00 hingga 13.00 WIB dan diikuti oleh siswa-siswi SMP Raudhah Barmawiyah dengan antusias.

Baca Juga  Setetes Darah Untuk Menyambung Kehidupan

PMKM ini bertujuan untuk mengenalkan karya sastra puisi dalam bahasa Inggris kepada siswa-siswi SMP Raudhah Barmawiyah serta meningkatkan kemampuan mereka dalam menulis kreatif.

Acara ini dibuka dengan sambutan dari Kepala Sekolah SMP Raudhah Barmawiyah, H. Emin Muhaemin, M.Pd., dan Ketua PMKM, Epin Supini.

Dalam sambutannya, H. Emin Muhaemin, menyampaikan apresiasinya kepada Unpam atas terselenggaranya kegiatan PKM ini.

“Saya berharap kegiatan ini dapat bermanfaat bagi siswa-siswi SMP Raudhah Barmawiyah dalam meningkatkan kemampuan bahasa Inggris dan kreativitas mereka,” katanya. Rabu (12/6/2024)

Baca Juga  Keren, Napi Lapas Bekasi Produksi Kuliner Berupa Bakery  

Acara kemudian dilanjutkan dengan pemaparan materi tentang karya sastra puisi dalam bahasa Inggris. Para mahasiswa memaparkan berbagai jenis puisi, seperti soneta, haiku dan limerick, serta menjelaskan unsur-unsur pembangun puisi seperti rima, irama dan majas.

Setelah pemaparan materi, para siswa diajak untuk praktik menulis puisi dalam bahasa Inggris. Para mahasiswa memberikan bimbingan dan arahan kepada para siswa dalam proses penulisan puisi.

Ketua PMKM, Epin Supini mengatakan, kegiatan PMKM ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi siswa-siswi SMP Raudhah Barmawiyah.

“Kegiatan ini bisa meningkatkan pengetahuan tentang karya sastra puisi dalam bahasa Inggris. Selain itu, juga bisa m eningkatkan kemampuan menulis kreatif dalam bahasa Inggris, meningkatkan rasa percaya diri dalam menggunakan bahasa Inggris dan mendorong minat siswa untuk membaca dan menulis puisi,” paparnya.

Baca Juga  Ketika Siber Menggusur Budaya Lama Bermedia

Tim Pelaksana PMKM ini dibimbing oleh Dosen Pembimbing Lisa Suhayati, dengan anggota tim diantaranya Epin Supini sebagai Ketua, Muhammad Dzaky Zahran, Aisya Nurtauhida, Indah Esapitri, Rosmaria Sjafariah Widjajanti, Indria Putri Maharani, Shafina Putri Salsabila, Dwina Febrianti, Idoh, Azzura Catur Septiyani dan Humairotusy Syarifah sebagai anggota.

Kegiatan PMKM ini diakhiri dengan pembacaan puisi oleh para siswa dan mahasiswa. Para siswa membacakan puisi yang telah mereka tulis selama sesi praktik.(Man)