Kota Baja Siap Meriahkan Konser Karawitan

oleh
oleh -

fajarbanten.com – Konser Karawitan Muda Indonesia (KMI) ke-11 yang dilaksanakan di Kota Cilegon. Konser akan diselenggarakan selama tiga hari ke depan dan akan diikuti 34 Provinsi se-Indonesia.

Direktur Kesenian, Restu Gunawan mengatakan, bahwa penyelenggaraan Konser Karawitan ini bertujuan guna memperkuat karakter anak bangsa. Menurutnya dalam penguatan karakter anak bangsa di setiap sekolah, bisa juga mengambil nilai-nilai ekspresi seni yang ada baik karawitan maupun tarian.

“Segmen generasi muda ini dilakukan untuk menggenjot pendidikan penguatan karakter. Karena apabila seseorang bermain karawitan namun terdapat personil yang egois pasti tidak akan menghasilkan suara yang indah dan konsernya tidak akan berjalan dengan bagus. Sebagai contoh setiap daerah mempunyai tarian selamat datang, namun beberapa orang berfikir bahwa itu hanya keindahan tariannya akan tetapi ada nilai-nilai di balik keindahan tarian tersebut. Sedangkan Nenek moyang kita menciptakan tarian bukan hanya keindahan estetika saja, tetapi ada kontek penyambutan para tamu,” ujarnya saat menggelar Konferensi Pers di Rumah Dinas Walikota Cilegon, Rabu, (02/8/17) malam.

Baca Juga  H. Ilyasa : Menjadi Pemimpin Harus Bermanfaat Untuk Masyarakat

Diungkapkannya, bahwa pihaknya sudah melakukan workshop dibeberapa daerah dan melihat masih ada beberapa daerah yang terindikasi belum mendapatkan apresiasi dari masyarakat setempat.

Untuk itu melalui kegiatan seperti ini, dirinya berupaya agar potensi yang masih belum muncul bisa lebih dimaksimalkan.

“Jadi semua peserta yang hadir merupakan utusan dari berbagai sanggar masing masing daerah, dimana sebelumnya kami sudah melakukan workshop di 10 daerah yang belum muncul dan juga apresiasinya dari masyakat kurang, untuk itu kami akan dorong itu melalui adanya konser karawitan ini,” terangnya.

Baca Juga  Halimah Yacob, Penjual Nasi Padang Jadi Presiden Singapura

Selain itu, pada akhir kegiatan tersebut pihak Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan akan memberikan tropi, piagam penghargaan dan uang pembinaan kepada enam penata musik terbaik, enam pemusik, dan enam penyaji terbaik.

Kemudian lanjut Gunawan, ada penghargaan predikat emas yang akan diberikan kepada peserta yang berhasil meraih tiga kategori tersebut. Dan piagam perak diberikan kepada peserta yang memenuhi kategori dan perunggu diberikan kepada peserta yang memenuhi satu kategori.(Faiz)

Baca Juga  RANDAI, KESENIAN YANG KOMPLEKS KHAS MINANGKABAU