Koramil 0602-21/Kopo Berhasil Lerai Kelompok Massa Yang Bentrok

oleh
oleh -

Kericuhan yang terjadi antara dua kubu massa pemilihan kepala desa yang terjadi di depan Pabrik PT. Indonesia Multi Colour Printing (IMCP) pada tanggal 13 Desember 2021, berhasil dihentikan oleh anggota Koramil 0602-21/Kopo dan anggota Polsek Kopo, Senin 20 Desember 2021.

Dijelaskan oleh Danramil Kopo Kapten Inf Jajang Supriatna, kejadian tersebut dipicu rebutan limbah dari PT. IMCP.

Baca Juga  Polsek Cisoka Operasi PPKM Darurat Berikan Teguran

“Dengan adanya keributan yang terjadi, saya bersama anggota segera mendatangi tempat kejadian, disana memang sudah sempat ramai adu argumen, bahkan salah satu anggota kelompok massa yang bertikai sempat mengeluarkan senjata tajam,” ungkap Danramil.

“Sempat dilerai oleh petugas kemanan pabrik, namun tidak berhasil meredam kemarahan mereka yang masih dalam kondisi perdebatan yang panas,” lanjut Danramil.

Baca Juga  Pemkot Bekasi Berikan Makanan Tambahan Bagi Balita dan Tablet Fe Bagi Ibu Hamil

Dari hasil laporan warga dan petugas kemanan pabrik, Danramil bersama anggota langsung mendatangi tempat kejadian.

“Alhamdulillah, setelah kami datang, kelompok massa yang sedang bentrok dapat kami lerai dan meredam kemarahan mereka,” kata Kapten Inf Jajang Supriatna.

Saat ini permasalahan yang terjadi antara dua kelompok massa pendukung calon lurah, telah menemukan jalan damai. (Bar).

Baca Juga  Satgas dan Warga Gempur Rintangan akar dan batang Sawit