Kesenian Nusantara Ramaikan Pembukaan World Franchise Exhibition (WFE) 2019 di Dahran, Arab Saudi

oleh
oleh -

MAJALAHTERAS.COM– Sejumlah personil kesenian nusantara meriahkan acara pembukaan World Franchise Exhibition (WFE) 2019 yang diselenggarakan di Dhahran International Exhibition Center, Khobar, Saudi Arabia, Kamis, (25/04).

Dalam acara pembukaan yang dihadiri Duta Besar Indonesia untuk Arabi Saudi, Agus Maftuh Abegebriel itu, team kesenian nusantara menampilkan beberapa penampilan seperti Tari Jaipong, Seni Bela Diri Pencak Silat dan Tari Saman dan Kuda Lumping yang lengkap diringi dengan musik tradisional dan busana nusantara.

Baca Juga  Cara untuk Turunkan Risiko Kanker

Keikutsertaan Indonesia dalam WFE 2019 merupakan upaya KBRI Arab Saudi dalam memompa promosi di sektor ekonomi, setelah sebelumnya telah sukses dalam upaya mempromosikan budaya Indonesia pada Festival Janadriyah.

WFE 2019 tahun ini pun terasa sangat istimewa. Pasalnya, Indonesia kembali memperoleh keistimewaan ditunjuk sebagai tamu kehormatan, setelah sebelumnya pada awal tahun 2019 Indonesia ditunjuk Raja Salman menjadi Tamu Kehormatan dalam Festival Janadriyah.

Baca Juga  Capaian Vaksinasi Covid-19 Lansia di Tangsel Rendah, Tangsel Lakukan ‘Ngider Sehat’

Hal tersebut tentu saja dapat memberikan dampak yang sangat baik bagi perkembangan dan kemajuan kerjasama negara Indonesia dan Saudi Arabia, ke depannya.(rls)