Kepala Lapas Cilegon Turut Serta Dalam Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19

oleh
oleh -

Sampai saat ini pandemi corona masih terus berlangsung. Berbagai cara dilakukan pemerintah untuk mengatasi Covid-19. Mulai dari membatasi kegiatan masyarakat, mengajak masyarakat untuk melakukan protokol kesehatan, hingga menyediakan vaksin bagi masyarakat. Pada 13 Januari 2021 lalu pun program vaksin COVID-19 mulai dijalankan oleh Pemerintah.

Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Cilegon kembali melanjutkan trend-trend positifnya  dengan melaksanakan vaksinasi tahap pertama di UPTD Puskesmas Cibeber, Jumat (05/3/2021).

Baca Juga  Lapas Kelas I Palembang Sidak Blok Hunian Warga Binaan, Ciptakan Kondisi Aman dan Tertib

Satu persatu petugas Lapas Cilegon ini menerima vaksinasi. Dihari pertama dilakukan kepada seluruh Pejabat Struktural terlebih dahulu dilanjutkan pada hari berikutnya oleh seluruh pegawai staf maupun regu pengamanan.

Para petugas lapas ini menjadi prioritas penerima vaksin karena merupakan pelayan publik yang bersinggungan dengan masyarakat luas. Tidak hanya itu, sering terjadinya klaster lapas juga menjadi pertimbangan pemerintah kota cilegon melakukan vaksinasi terhadap petugas.

Baca Juga  Berikan Kesempatan WBP, Rutan Bangil Sosialisasikan Ketentuan Jam Kunjungan Berbuka Puasa

Kepala Lapas Cilegon, Erry Taruna dalam rilisnya mengatakan bahwa ia berharap kepedulian pemerintah kepada petugas lapas ini dapat membantu mengatasi bahkan memutuskan mata rantai penyebaran covid-19.

”Tidak hanya menjalankan protokol kesehatan serta menghindari kerumunan, salah satu pencegahan yang bisa dilakukan untuk mengatasi corona adalah vaksinasi,” ujar Erry.

“Yuk, jangan ragu untuk melakukan vaksinasi COVID-19, ini demi melindungi diri kita sendiri juga melindungi orang-orang terdekat kita,” pinta Erry.

Baca Juga  Kadiv Pas Banten Apresiasi Proses Pembinaan Kemandirian di Lapas Pemuda Tangerang

Erry berharap seluruh petugas maupun warga binaan lapas cilegon dapat melakukan vaksinasi. Meskipun demikian, dia belum memastikan kapan seluruh penghuni warga binaan lapas akan mendapatkan vaksin Covid-19 ini.

“Untuk warga binaan belum dapat konfirmasi, saat ini diprioritaskan untuk seluruh petugas dulu sesuai dengan arahan dari Dirjen,” harapnya.(Dede).