Kembali Raih Prestasi, Lapas Serang Sabet Juara ke-1 Turnamen Futsal HDKD ke-77

oleh
oleh -

SERANG – Lapas Kelas IIA Serang menyabet juara satu dalam Turnamen Futsal dalam rangka Hari Dharma Karya Dhika di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten.

Bertempat di Lapangan Futsal Bynouna, Kramatwatu Kota Serang, Lapas Serang berhasil menumbangkan tim Tim Lapas Kelas I Tangerang dalam partai Final Kejuaraan Turnamen Futsal antar Unit Pelaksana Teknis (UPT) di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten. Senin (15/08)

Baca Juga  Napi dan Petugas Lapas Kelas I Palembang Laksanakan Shalat Idul Adha 1445 H Berjamaah

Kemenangan tersebut diraih tim Lapas Kelas IIA Serang mengalahkan tim Futsal Lapas Kelas I Tangerang dengan skor 5-4 (2-2).

Turnamen Futsal Antar UPT di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam memeriahkan Hari Dharma Karya Dhika HDKD ke-77 tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Banten

Baca Juga  Presiden Prihatin Dengan Medsos di Indonesia

Dalam pertandingan futsal tersebut, tim Lapas Kelas IIA Serang sejak babak penyisihan sampai final tidak pernah terkalahkan oleh tim lainnya.

Sementara itu Kepala Lapas Kelas IIA Serang, Heri Kusrita mengucapkan selamat kepada jajarannya yang menjadi bagian dari tim futsal Lamuda yang telah mencetak prestasi dan bermain dengan sportif.

“Terima kasih kepada Tim Futsal Lapas Serang karena telah meraih juara satu dalam pertandingan ini, saya berharap dengan prestasi yang telah diraih berkat kerjasama dan kekompakan tim yang solid ini dapat menjadi kontribusi positif bagi Lapas Kelas IIA Serang yang kita cintai,” ujar Kalapas. (Red).

Baca Juga  Kenang Jasa Pahlawan, Rutan Bangil Laksanakan Upacara Tabur Bunga Peringatan Hari Pengayoman Ke-79