Majalahteras.com – Kelurahan Poris Plawad Indah mendapat pelatihan BLK program pembibitan dan budi daya LeLe Tahun Angaran 2020, digelar di Aula Kelurahan Poris Plawat Indah, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang. Kamis (26/11/2020)
Hadir Lurah Poris Plawad Indah Kundarto, Kasi Kemas Kelurahan Poris Plawad Indah Samro Kurniasari, Ade Sumbang Kasi Ekbang Kecamatan Cipondoh, Yahali selaku pelaksana bagian Kemasyarakatan Kecamatan Cipondoh, dan narasumber Firdaus dari Kelurahan Cipondoh Makmur, dan juga para wagra
Setelah selesai pelatihan BLK, peserta langsung mengikuti praktik cara pemijahan dan pembibitan LeLe. Selain itu bibit lele, bantuan dari pemerintah Kecamatan Cipondoh juga ada terpal plastik, ijuk 2 bak plastik, serta alat pemijahan dan pembibitan benih lele.
Narasumber, Firdus menjelaskan, budidaya ikan lele ini adalah program Pemerintah Kota Tangerang.
“Untuk pembenihan ikan lele nanti akan disiapkan indukan hasil olahan hidup, setelah diseleksi, induk kita akan praktik untuk pemijahan, ikan akan bertelur di malam hari dan pagi harinya kita pindahkan ke kolam penetasan, itu untuk pembibitan,” jelasnya.
“Khusus untuk pembibitan, ada yang dikonsumsi sendiri, dan ada yang dijual, dengan ukuran bervariasi dari ukuran 3 sampai 8 centi meter, umur kira0kira 1 bulan. Di umur 3 bulan sudah siap jual lele konsumsi. Harapan saya ke depan, pemerintah budi daya LeLe jangan sampai disini saja, tetapi dibantu juga untuk proses pemasarannya,” imbuhnya.
Lurah Poris Plawad Indah, Kundarto mengatakan, pihaknya berterima kasih atas bantuan pelatihan BLK budidaya LeLe.
“Nantinya akan saya bagikan kelompok RW dan RT. Setelah panen bisa untuk ketahanan pangan masyarakat Kelurahan Poris Plawad Indah. Harapan buat masyarakat, budidaya LeLe tersebut bisa dirawat dengan baik supaya bisa mendapatkan hasil panen yang baik,” ujarnya.@Muhamad S