Kabar Baik, Kasus Aktif Covid-19 di Tangsel Terus Turun

oleh
oleh -

Majalahteras.com – Kabar gembira setiap hari selama beberapa hari terakhir ini dalam penanganan Covid-19 di Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Sejauh ini, tercatat total jumlah kasus aktif Covid-19 di Tangsel tinggal 104 kasus. Tambahan kasus harian Covid-19 juga dalam beberapa hari terakhir selalu di bawah 10 kasus per hari. Hari ini tercatat hanya ada tambahan 9 kasus positif Covid-19.

Padahal, tambahan angka kesembuhan jauh di atas tambahan kasus baru. Dengan demikian, jumlah kasus aktif akan terus berkurang.

Data yang dikutip majalahteras.com dari laman resmi Lawan Covid-19 Tangsel yang diupdate Selasa, 5 Oktober 2021 hari ini mencatat, dengan tambahan 9 kasus pada hari ini, jumlah total kasus positif covid-19  di Kota Tangsel sejak wabah merebak, tercatat sebanyak 30.916 kasus.

Baca Juga  Bangun Ekonomi Kerakyatan dengan Kearifan Lokal

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan (Dinkes Kota Tangsel), Allin Hendalin Mahdaniar mengatakan, tercatat pada hari ini, terdapat tambahan 27 pasien positif covid-19 yang dinyatakan sembuh.

“Dengan demikian per hari ini terdapat total 30.083 orang telah dinyatakan sembuh dan 104 masih dalam perawatan. Tercatat juga, dalam beberapa hari terakhir tidak ada tambahan kasus kematian akibat Covid-19 di Tangsel,” jelasnya ketika dikonfirmasi. Selasa (5/10/2021).

Baca Juga  83 Anggota DPRD Reses Selama Enam Hari Kerja

Dengan demikian, lanjutnya, hingga hari ini total angka kematian sebanyak 729 jiwa meninggal karena Covid-19 sejak pandemi merebak. Sementara untuk pasien probable total ada 11 kasus. Rinciannya, 10 meninggal dan 1 masih dirawat/diisolasi.

“Kasus probable adalah orang yang masih dalam kategori suspect dan memiliki gejala ISPA (Infeksi Saluran Pernafasan Atas) berat, gagal napas, atau meninggal dunia, namun belum ada hasil pemeriksaan yang memastikan bahwa dirinya positif Covid-19,” paparnya.

Baca Juga  DPW Perisai Prabowo Sumatera Utara melaksanakan rapat koordinasi Advokasi Pendamping Pemilu

Ia menambahkan, sedang kasus suspect per hari ini total ada 5.150 suspect dengan rincian 3 orang masih dirawat/isolasi dan 5.147 discarded.

“Sementara zonasi per Rukun Tetangga (RT) di Tangsel juga memperlihatkan status yang menggembirakan. Mayoritas lingkungan RT di seluruh wilayah Tangsel berada dalam zona hijau. Bahkan, tak ada satu RT pun yang masuk kategori zona oranye apalagi zona merah. Hanya ada 4 wilayah RT yang masuk kategori zona kuning,” katanya.(Iman)