Jaringan Jurnalis Kristiani dan Dapoer Kasih Bagi Makanan Siap Saji

oleh
oleh -

MAJALAHTERAS.COM – Para wartawan Ibu Kota Jakarta yang tergabung dalam Jaringan Jurnalis Kristiani mulai hari ini hingga Jumat nanti akan melakukan aksi kepeduliannya dengan menyalurkan makanan siap saji kepada para pekerja harian terdampak COVID-19.

“Aksi ini muncul dari ketulusan para jurnalis untuk melakukan gerakan bela rasa kemanusiaan guna meringankan beban mereka yang terdampak Covid-19, terutama para pekerja harian seperti pengemudi ojol, sooir bajaj, sopir taksi, pedagang kaki lima, pemulung, ojek pangkalan, sopir angkutan umum, dan lainnya,” ujar koordinator aksi, Dar Edi Yoga, Selasa, (14/4/2020).

Dalam situasi ini, jelas Dar Edi Yoga, sikap solidaritas, gotong royong dan saling membantu harus ditingkatkan karena hal ini adalah sikap warisan nenek moyang yang merupakan kepribadian bangsa. Dimana oang yang kuat harus menolong orang yang lemah, orang yang kaya harus menolong orang yang miskin.

Baca Juga  Asah Keterampilan, WBP Perempuan Rutan Bangil Kanwil Kemenkumham Jatim Produksi Kue Donat

“Sikap tolong menolong dapat mempererat rasa persaudaraan satu sama lain tanpa memandang suku dan agama sebagai saudara sebangsa. Dan kali ini kami mengapresiasi untuk para pahlawan keluarga yang tetap berjuang mendapatkan penghasilan setiap hari bagi keluarganya,” terang Dar Edi Yoga yang juga pengurus PWI Pusat.

Ketika berbagi kasih siang tadi, ada hal menarik yang dialami Jaringan Jurnalis Kristiani di kawasan Rawasari, Jakarta Pusat. Ada pemulung yang disodorkan makanan namun ia menolak lantaran dirinya sudah menerima dari pihak lain.

Baca Juga  Media Gathering, Lapas Kelas IIA Serang Ajak Insan Pers Ikuti Telekonferensi Dirjen PAS

“Maaf pak, saya tadi sudah ada yang ngasih makanan untuk saya,” kata orang itu kepada Gabriel Bobby.

Bagi tim Jurnalis Kristiani, pengakuan jujur orang itu adalah suatu hal yang luar biasa dan patut ditiru oleh semua pihak.

Aksi sosial para jurnalis Kristiani ibu kota bekerja sama dengan Restoran Dapoer Kasih pimpinan Kim Siong di Mangga Dua Square Jakarta. Setiap harinya akan dibagikan makanan sehat sekitar dua ratus nasi kotak dengan lauk, ayam, telur, mie dan tempe orek serta minuman dalam kemasan. 

Baca Juga  Partai Solidaritas Indonesia Ungkap Alasan Pemecatan Viani Limardi

Beberapa waktu yang lalu Jaringan Jurnalis Kristiani juga telah membagi makanan siap saji bekerja sama dengan Bhinneka Padang Restoran di Tangerang.

“Semoga warga Indonesia dimanapun berada selalu terpanggil untuk berbela rasa ikut membantu sesama agar dapat mempercepat pemutusan wabah COVID-19 ini,” ujar pengurus Jaringan Jurnalis Kristiani Mercys C Loho didampingi Wilson B Lumi dan Gabriel Bobby usai membagi makanan di sejumlah jalanan ibu kota Jakarta.(rls).