HKN Ke-56 di Masa Pandemi, Puskesmas UPT Cipondoh Bagikan Masker Gratis

oleh
oleh -

Majalahteras.com – Dalam rangka upaya penegakkan disiplin protokol kesehatan (prokes) 3M Covid-19, di Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-56, Puskesmas UPT Cipondoh menggelar kegiatan bakti sosial dengan mebagikan masker secara gratis di halaman Puskesmas UPT Cipondoh Jl. KH. Hasyim Asy’ari RT.01/01 Kelurahan Cipondoh, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang. Kamis (13/11/2020)

Hadir dalam perayaan HKN tersebut Camat Cipondoh Rizal Ridolloh, Kepala Puskesmas UPT Cipondoh dr. Rizki Adiarti, beserta jajaran pegawai Puskesmas UPT Cipondoh. Hadir juga Tiga Pilar, Binamas AIPTU H.Sukarno, Babinsa PELTU Agus Hendra, Plt Lurah Cipondoh H.Malkan, Sekretaris Lurah Cipondoh Firman, Lurah Cipondoh Makmur Yoga Sektianto, Sekretaris Kelurahan Cipondoh Makmur H.Nawawi.

Kegiatan bagi-bagi masker gratis ini dilakukan setelah selesai melakukan foto bersama. Bekerja sama dengan Kelurahan Cipondoh dan Kelurahan Cipondoh Makmur, bagi-bagi masker gratis ini juga dilakukan di Jl. Irigasi di Pasar Sipon, dibagikan untuk warga yang tidak memakai masker, atau yang masih menggunakan masker skuba yang bukan standar dari pemerintah.

Baca Juga  Alfamart Gebyar Cashback Besar-Besaran Hingga 25 Persen, Buruan Serbu!

Kepala Puskesmas UPT Cipondoh, dr. Hj Rizki Adiarti mengatakan, hari ini perayaan HKN ke-56 tahun focus pada membantu pemerintah dalam mendisiplinkan masyarakat untuk menerapkan prokes 3M.

“Kita adakan bakti sosial bagi-bagi masker sebanyak dua titik, di Kelurahan Cipondoh dan di Kelurahan Cipondoh Makmur. Masker dibagikan kepada masyarakat yang tidak pakai masker dan menggantikan masker yang bukan standar, seperti masker skuba digantikan masker standar dari pemerintah,” katanya.

“Pembagian masker secara gratis ini dilakukan di Jl.Irigasi Pasar Sipon dan di RW.02 Kelurahan Cipondoh Makmur. Di perayaan HKN ke-56 ini, kita juga lakukan kampanye protokol kesehatan dengan wajib pakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak (3M). Tujuannya, kita kampanye masker supaya masyarakat sadar pakai masker, jangan kendor dan ikuti disiplin prokes 3M. Saya berharap pandemi Covid 19 ini segera berakhir, sehingga masyarakat bisa beraktivitas seperti biasa. Tangerang Ayo Cipondoh bisa! Ayo pakai masker! Jangan kendor!,” imbuhnya.

Baca Juga  Tandatangani Perjanjian Janji Kinerja 2023, Kalapas Cilegon Siap Wujudkan Kinerja Profesional

Setelah selesei bagi-bagi masker gratis di Pasar Sipon, langsung berpindah tempat di Kelurahan Cipondoh Makmur, bertempat lokasi di RW.02 H.Cepi Burhanudin, masker tersebut dibagikan kepada warga masyarakat secara gratis tinggkat RT di RW.02 Kelurahan Cipondoh Makmur. Kegiatan kampanye Ayo Pakai Masker ini berjalan tertib, aman dan kondusif.(Muhamad S/Iman)