HD Ajak Dewan Riset Daerah Terus Lakukan Kreatifitas Dan Inovasi

oleh
oleh -

MAJALAHTERAS.com – Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru meminta dan mengajak Dewan Riset Daerah Povinsi Sumsel agar terus lakukan kreatifitas dan inovasi yang berbasis teknologi yang layak dikembangkan dan bermanfaat untuk masyarakat serta memajukan daerah.

Ajakan tersebut diutarakannya pada saat acara Pengukuhan Kepegurusan Dewan Riset Daerah Provinsi Sumatera Selatan Periode 2020-2022 di Graha Bina Praja Auditorium Prov. Sumsel, Selasa (27/10/2020)

“Butuh inovasi dari berbagai aspek agar tepat sasaran dan juga keterlibatan masyarakat, dan sangat penting ialah para ahli’ ujar Herman Deru (HD)

Baca Juga  Perkuat Sinergi, Lapas Kelas I Tangerang Gelar Temu Media Bersama Puluhan Wartawan

“Saya pernah tantang SMK untuk berinovasi untuk membuat Booster supaya dapat mengatasi Blank Spot, hal itu saya sampaikan agar para lulusan SMK terus berinovasi” tegasnya.

” Ya Alhamdullilah, besok (28/10/2020) akan kita Launching hasil karya kreasi maupun inovasi anak Sumatera Selatan yang dapat menciptakan Booster untuk mengatasi Blank Spot di Sumsel” ajaknya.

Ditambahkan Herman Deru mengenai pertanian di Sumsel, kita perlu fokus dalam berbuat maupun berkreasi seperti membimbing, mengarahkan para petani untuk memiliki pola pikir agar petani menjadi penguasa di bidang pertanian tidak lagi jadi buruh di lahannya.

Baca Juga  Koramil 0602-01/Kota Serang Bagikan 1000 Paket Sembako

Struktur Kepengurusan Dewan Riset Daerah Povinsi Sumatera Selatan diantaranya bertindak selaku Pelindung Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel, Pengarah Sekda Sumsel dan Asisten Administrasi dan Umum Setda Prov. Sunsel serta Penanggung Jawab Kepala Balitbangda Prov. Sumsel

Adapun sebagai Ketua Prof. Dr. Ir. Rindit Pambayun, M.P, Sekretaris Dr. Tarech Rasyid, M.Si, serta dibentuk pula Komisi-Komisi diantaranya Komisi Ketahanan Pangan Prof. Agus Joko dan Dr. ir. Umar Harun, Komisi Pendidikan dan Kesehatan Dr. dr. Zulkarnaen, M.P dan Dr. Muhamad Idris, M.Pd, Komisi Pendidikan dan Kesehatan Dr. dr. Zulkarnaen, M.P dan Dr. Muhamad Idris, M.Pd, Komisi Enegi dan Lingkungan Dr. Bambang Prayitno dan Dr. Jaksen M Amin, Komisi Ekonomi dan Teknologi Informasi Prof. Dr. Bernadette Robiani, M.Sc dan Muhammad Izman Hesdiansyah, Ph.D, Komisi Agama dan Budaya Dr. Ismail, M.Ag dan D,r. Husni Tamrin, S.Pai, SH, MH

Baca Juga  Lepas Sambut Lurah Poris Plawad Utara

Hadir FKPD Sumsel, Para Ka. OPD Prov. Sumsel, Para Ka. Balitbangda Kab / Kota se- Sumsel.***