Festival Kalimantan Barat Dikagumi Turis Malaysia

oleh
oleh -

Indonesia terus menggencarkan beberapa tempat pariwasata  di antaranya dengan menghadirkan berbagai festival di sejumlah kota di Indonesia. Salah satunya Festival Wonderful Indonesia (FWI) di perbatasan, Aruk, Sambas, Kalimantan Barat.

Festival ini tidak saja disambut masyarakat setempat atau sejumlah masyarakat Indonesia yang datang menghadiri FWI, juga membuat kagum  wisatawan Malaysia.  Selama dua hari penyelenggaraan, FWI berhasil menarik 6.137 wisman asal Malaysia Timur (Serawak dan Sabah).

Baca Juga  Festival Krakatau, Momentum Eksplorasi Kekayaan Budaya dan Pariwisata Lampung

“Ini data resmi yang dicatat imigrasi pos lintas batas Aruk. Melampaui target yang kita tetapkan saat rakor yaitu 5.000 wisman,” kata Kepala Bidang Festival Asia Tenggara Kemenpar Eddy Susilo.

Selama dua hari penyelenggaraan, ribuan wisman Malaysia bersama warga lokal digoyang artis-artis dangdut ibukota seperti, Siti Badriyah. Penyanyi yang biasa disapa dengan nama Sibad ini menghibur penonton dengan 7 lagu. Lima lagunya sendiri sisanya lagu Slank berlirik dangdut.

Baca Juga  Ngantat Dendan, Tarian Dari Lubuklinggau

Hadirnya Sibad ini juga menarik masyarakat datang, tak heran jik afestival yang diselenggarakan di lapangan berkapasitas 10.000 orang itu penuh sesak. Warga dua negara bersebelahan itu tumplek blek jadi satu. Bahkan meluber ke jalan karena lapangan tidak cukup menampung.