Empat Ruang Kelas Baru SMAN 19 Kota Bekasi Ditargetkan Selesai Bulan Desember

oleh
oleh -

MAJALAHTERAS.com – SMAN 19 Kota Bekasi tengah menyelesaikan empat Ruang Kelas baru (RKB) dari Dana Alokasi Khusus Provinsi Jawa Barat Tahun 2020. Ditargetkan penggarapan empat RKB tersebut rampung pada Desember akhir tahun ini.

“Kita diberi waktu masa kerja 90 hari untuk mengerjakan empat ruang kelas, bangunan dua lantai masing-masing dua kelas,” ungkap Kepala SMAN 19 Kota Bekasi, Urip Kusnadji, Minggu (19/7/2020).

Baca Juga  Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka Diharapkan Dapat Tumbuhkan Semangat Toleransi

Ia menjelaskan, saat ini sekolahnya baru memiliki enam ruang kelas, jika ditambahkan empat RKB lagi berarti masih membutuhkan sekitar 12 RKB lagi.

Jumlah rombongan belajar saat di SMAN 19 terdiri kelas XII enam, kelas XI delapan, dan kelas X delapan, kalau sudah normal dengan tatap muka akan dilangsungkan dua ship itupun masih mengunakan Lab IPA sebagai ruang kelas,” ungkapnya.

Baca Juga  Pandemi Covid-19 Membentuk Lanskap Baru Pendidikan di Indonesia

Dengan demikian jika telah diselesaikan empat RKB pada Desember mendatang, itu pun belum bisa memenuhi kebutuhan kelas di SMAN 19 Kota Bekasi. Sehingga diharapkan ada kelanjutan atau penambahan bantuan baru baik dari Pemerintah Provinsi maupun Pemerintah Pusat guna memenuhi kebutuhan ruang kelas.

Sementara Humas SMAN 19 Kota Bekasi Anton Sutandar menambahkan, pihaknya mengerjakan empat RKB dengan swakelola, peletakan batu pertama telah dilakukan sepekan yang lalu. Kita akan menyelesaikan empat RKB tersebut sesuai target,” tandasnya. @MUL

Baca Juga  Jika Semua Paham, Slogan “Dilarang Buang Sampah Sembarangan” Tidak Diperlukan Lagi