Danyonif 330, Letkol Inf Dedy Pungky, Buka Kejuaraan Sepakbola Kujang Cup 2024

oleh
oleh -

Nagreg – Danyonif 330, Letkol Inf Dedy Pungky Irawanto, S.I.P., M.I.Pol secara resmi membuka Open Tournament Sepakbola Kujang Cup Tahun 2024 yang digelar di lapangan Sepakbola Yonif 330, Nagreg, Kab. Bandung, Jawa Barat. Pada Sabtu (8/6/24).

Dalam sambutannya, Danyonif 330 mengucapkan terimakasih kepada tim sepakbola yang turut berpartisipasi dalam ajang Open Tournament Sepakbola Kujang Cup Tahun 2024. Tak lupa, bapak Tri Dharma-41 juga mengingatkan kepada seluruh peserta untuk menjunjung tinggi sportivitas. “Selamat bertanding, junjung tinggi sportifitas, ingat rivalitas hanya diatas lapangan, selebihnya kita adalah saudara satu sama lain”, ujarnya.

Baca Juga  Bersama Tiga Pilar, Camat Cipondoh Pimpin Operasi Yustisi 3 M

Sebagai informasi, gelaran turnamen sepakbola paling bergengsi di Tanah Pasundan, Kujang Cup tahun 2024 ini sudah masuk edisi ke 29 yang diikuti oleh 58 Tim Sepakbola yang datang dari berbagai wilayah di Jawa Barat dan DKI Jakarta.

“Saya berharap, dari lapangan ini akan lahir talenta-talenta pesepakbola berbakat yang kelak akan menjadi tulang punggung tim nasional sepakbola Indonesia yang akan mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia”, ujar Danyonif 330.

Baca Juga  Pendiri Yayasan Sosial Second Chance Foundation Kunjungi Lapas Pemuda Tangerang