Buku Konvensional Lebih Nyaman Dibaca

oleh
oleh -

Majalahteras.com – Bagi mahasiswa, meski zaman ini sudah diperkaya oleh gadget dan smartphone, buku dan perpustakaan sangat penting karena tidak hanya sebagai tempat mencari buku yang berhubungan dengan kegiatan perkuliahan, tetapi untuk referensi berbagai aktivitas masyarakat.

“Buku koleksi di perpustakaan harus terus diperbanyak, tidak hanya menyangkut pelajaran saja, tapi juga usaha dan lainnya yang bisa dijadikan referensi oleh masyarakat,” kata Lisnaeni, mahasiswa Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Serang Raya.

Baca Juga  International Physics Seminar (IPS) UNJ, Menggemakan Publikasi Ilmiah Internasional

Menurut Lisnaeni, semua kegiatan masyarakat butuh referensi buku agar bisa lebih maksimal. Walaupun bisa men-download ebook dan tidak berat ketika dibawa, namun buku konvensional tetap penting dibaca untuk pendalaman materi.

“Penggunaan gadget lebih efisien memang, tapi saya pribadi tetap butuh buku konvensional ketika ingin mendalami materi tertentu. Buku lebih nyaman dibaca dan ramah pada mata kita,” paparnya.

Baca Juga  Perintis Pendidikan Untuk Kaum Wanita

Peran buku, lanjut dia, cukup signifikan dalam meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), karena masyarakat, terutama pelajar dan mahasiswa butuh referensi dan itu diperoleh melalui membaca buku.@IMAN