Skytrain Bandara Soetta Resmi Beroperasi

oleh
oleh -

TANGERANG – Fasilitas skytrain atau layanan kereta antar terminal di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng resmi beroperasi, Minggu (17/7/2017).

Peresmian skytrain ini dilakukan oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi yang turut didampingi oleh Menteri BUMN Rini Soemarno di shelter skytrain Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.

Dalam sambutannya, Budi mengatakan senang lantaran PT Angkasa Pura II (Persero) Tbk selaku pengelola Bandara Soekarno-Hatta bisa menyelesaikan skytrain dalam kurun waktu 12 bulan saja.

Baca Juga  Kajari Kota Tangerang Dukung Pelaksaan Tugas Lapas Pemuda Tangerang

“Kemenhub hari ini bahagia sekali karena hari ini merupakan hari bakti Kemenhub dan Angkasa Pura II telah memberikan suatu bakti luar biasa kepada masyarakat melalui skytrain ini,” tutur Budi.

Budi juga menilai, Bandara Soekarno-Hatta yang merupakan showcase Indonesia sudah sepantasnya dipercantik dan memiliki fungsi sama baiknya dengan bandara-bandara lainnya di seluruh dunia.

Baca Juga  FPI Deklarasikan Gerakan Salat Subuh Berjamaah di Milad ke-19

“Dengan skytrain ini semoga ranking Bandara Soekarno-Hatta bisa lebih baik lagi di dunia,” imbuhnya.

Dalam pengoperasian tahap pertama ini, skytrain akan melayani perpindahan penumpang dari Terminal 3 ke Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta.

Namun, setelah pengoperasian tahap pertama, skytrain di Bandara Soekarno-Hatta ke depannya juga akan melayani perpindahan ke Terminal 1, Integrated Building, lalu tersambung lagi ke Terminal 3.

Baca Juga  Peringati Idul Adha, Masjid Al Hijrah Poris Indah Tangerang Gelar Qurban

Selain itu, dalam pengoperasian tahap pertamanya, skytrain Bandara Soekarno-Hatta juga bakal beroperasi pada waktu-waktu tertentu saja, tpatnya pada pukul 07.00-10.00 WIB, kemudian dari pukul 13.00-14.00 WIB, serta dari pukul 17.00-19.00 WIB.

Kebijakan tiga waktu operasi yang belum 24 jam itu dilakukan untuk mengevaluasi fasilitas tersebut serta mencatat jika masih ada kekurangan yang harus dilengkapi.(man)***