Jika Kulit Terkena Minyak Panas, Segera Oles Bahan Alami Ini

oleh
oleh -
ilustrasi/net

Majalahteras.com – Kecelakaan saat memasak bisa terjadi pada siapa saja, salah satu contohnya adalah terkena minyak panas. Jangan pernah mengoleskan odol apabila Anda atau keluarga Anda mengalami kecelakaan di dapur tersebut, sebab luka bakar dapat bertambah parah karena tindakan itu.

Untuk mengatasi keadaan darurat jika kulit melepuh akibat minyak panas, laman Heal Dove Minggu (27/8/2017) menginformasikan beberapa bahan alami yang ampuh atasi luka terbakar.

Pertama, aliri bagian kulit yang sakit dengan air dingin selama 10 menit untuk menenangkan kulit dan mengurangi pembengkakan. Jika ada, tentu salep khusus luka bakar akan lebih baik diberikan karena sudah lengkap dengan antibiotik.

Baca Juga  Sinergi Program Kerja, Bank Mandiri Kunjungi Rutan Bangil

Namun jika tidak ada salep, oleskan beberapa bahan alami berikut ini sebagai pertolongan pertama sementara waktu sebelum diberikan pertolongan medis:

Madu

Madu memiliki kandungan antiseptik alami, sehingga baik dioleskan di permukaan kulit yang melepuh dan tidak luka terbuka atau berdarah. Apabila ada kunyit, beri perasan air kunyit ke atas luka melepuh tersebut.

Baca Juga  DEKLARASI RELAWAN PERISAI PRABOWO

Ketimun

Irisan ketimun pun dapat membantu meredakan rasa panas yang terasa di luka melepuh tersebut. Kandungan vitamin C dan K pada mentimun juga baik bagi kesehatan kulit, guna mempercepat penyembuhan dan cegah peradangan.

Minyak zaitun

Dalam proses penyembuhan dan pertolongan pertama, minyak zaitun murni atau virgin olive oil dapat membantu mengurangi terjadi bekas luka parut. Oleskan secara rutin sehari beberapa kali, agar kondisi luka makin membaik.

Baca Juga  Karutan Serang Pimpin Sidak Kamar Napi, Petugas Sita Sejumlah Barang Terlarang

Susu murni dingin

Susu murni pun membantu menenangkan kulit yang terkena luka bakar, apalagi jika kondisinya dingin. Anda bisa oleskan beberapa kali sehari untuk menghilangkan sensasi panas yang dirasakan.

Lidah buaya

Gel lidah buaya mengandung beberapa zat yang baik untuk proses pertumbuhan kulit baru, dan membantu mendinginkan kulit yang luka. Oleskan beberapa kali sehari untuk mempercepat proses penyembuhan. (net/jems)