Songsong Investasi, Pengusaha Cilegon Bentuk Forum Lintas Asosiasi

oleh
oleh -

MAJALAHTERAS.COM– “Bersama Kita Kuat”, menjadi jargon sejumlah Asosiasi profesi se-Kota Cilegon yang belum lama ini menggelar rapat pembentukan sebuah wadah yang dinamakan Forum Lintas Asosiasi Profesi.

Dalam rapat tercatat 17 Asosiasi dan himpunan asosiasi se-Kota Cilegon hadir dalam pembentukan Forum Lintas Asosiasi Profesi yang diadakan di sebuah rumah makan di Kota Cilegon tersebut.

Diantaranya, H.Tb.Masduki dari Aptrindo, H. Agus Sutanto dari Insa, H. Indro Sutrisno, H. Isa Muhammad, H.Hamid dari Hippi, Tb.Rudy Adriansah dari Aptmi dan para ketua asosiasi antara lain Gapensi, Akaindo, dan perwakilan dari Kadin Paradigma Baru.

Baca Juga  Kapolda Metro Jaya: Mahasiswa Yang Tengah Demo Harus Dijaga Seperti Anak Kandung Yang Tengah Bermain

Inisiator pembentukan forum, Habibudin Saleh mengatakan, banyaknya industri swasta di Kota Cilegon yang menimbulkan banyaknya berbagai jenis sektor usaha baik dibidang infrastruktur maupun kemaritiman dan jasa lainnya, mendorong keinginan para pengusaha cilegon untuk membentuk sebuah wadah yang didalamnya terdiri dari berbagai asosiasi.

“Ditambah lagi dalam waktu dekat cilegon akan mendapatkan investasi yang besar senilai 300 triliun dari berbagai industri swasta dari mulai Anyer sampai dengan perbatasan Bojonegara yang akan diluncurkan di tahun 2019 sampai dengan tahun 2023. Termasuk di dalamnya perluasan industri kimia Lotte sebuah perusahaan yang berkantor pusat di Korea,” jelasnya.

Baca Juga  Secara Virtual, Rutan Tangerang Ikuti Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke-74 dan Kesiapan Nataru 2023

Untuk itu, sambung Habibudin, perlu kesiapan para pengusaha dari berbagai disiplin ilmu dan berbagai wadah asosiasi menyambut dan mempersiapkan diri dan bersatu padu agar pembangunan infrastruktur dan jasa lainnya dari investasi ini dapat dinikmati oleh para pengusaha lokal.

“Sudah waktunya kita bersatu padu antar sesama pengusaha dari berbagai disiplin ilmu agar pembangunan di kota cilegon bisa dilakukan oleh pengusaha dari cilegon sendiri dan tidak menjadi penonton di daerahnya sendiri. Dan tidak pula berjalan sendiri sendiri. Maka dari itu pengusaha di cilegon perlu meningkatkan kualitas kerja yang baik agar nantinya dapat diterima oleh perusahaan yang berinvestasi di Kota Cilegon,” pungkas H.Habibudin Saleh diaminkan oleh H. Alawi Mahmud, Ketua APBMI Banten.(rls).

Baca Juga  Pantau Lapas Cilegon, Ombudsman Ri Cek Kesiapsiagaan Tanggap Bencana Bagi Warga Binaan